Jajaki Peluang Investasi di Arab Saudi, Luhut Bocorkan Rencana Putera Mahkota Temui Presiden Jokowi

- 3 Maret 2022, 20:25 WIB
Menteri Korrdinator Bidang Kemaritiman dan Investasi , Luhut Binsar Pandjaitan
Menteri Korrdinator Bidang Kemaritiman dan Investasi , Luhut Binsar Pandjaitan /(Foto: PMJ News/BPMI Setpres).

LINGKAR MADIUN- Menteri Korrdinator Bidang Kemaritiman dan Investasi , Luhut Binsar Pandjaitan melakukan kunjungan kerja ke Riyadh, Arab Saudi pada tanggal 1-2 Maret 2022 dalam rangka menjajaki berbagai peluang investasi.

Dalam kunjungannya, Menteri Luhut disambut oleh Putera Mahkota Arab Saudi. Pangeran Mohammed bin Salman bin Abdul Aziz.

“Saya senang kunjungan ke Arab Saudi dapat berjalan dengan lancar. Pangeran Salman juga menunjukkan sambutan yang sangat baik mengenai peluang investasi di berbagai bidang yang kita bahas,” tulis Luhut sebagaimana dikutip Lingkar Madiun dari berita Antara pada 3 Maret 2022.

Baca Juga: Pernahkah Melihat Anak Anda Makan dengan Cepat Atau Banyak? Para Peneliti Ungkap Alasan Kebiasaan Tersebut

Baca Juga: Roman Abramovich Jual Chelsea, Konglomerat Swiss Siap Ambil Alih Era Baru: Tunggu 4-5 Hari Ke Depan

Kunjungan kerja tersebut menghasilkan kesepakatan akan memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Arab Saudi serta komitmen menjajaki berbagai peluang investasi seperti pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru, energi baru dan terbarukan bidang lingkungan hidup, serta berbagai isu lain yang menjadi kepentingan bersama.

Selain itu, Luhut juga membocorkan terkait rencana Pangeran Mohammed bin Salman bin Abdul Aziz yang ingin bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rangka membahas peluang kerja sama lebih lanjut.

“Putera Mahkota menyampaikan rencananya untuk berkunjung ke Indonesia dan bertemu langsung dengan Presiden Joko Widodo, sehingga saya rasa ini menjadi bentuk komitmen yang sangat baik dari beliau untuk membahas lebih lanjut berbagai peluang kerja sama. Selain itu, Putera Mahkota juga menyampaikan bahwa bila Indonesia maju, maka Arab Saudi pun harus ikut maju,” ungkap Luhut.

Baca Juga: Pernahkah Melihat Anak Anda Makan dengan Cepat Atau Banyak? Para Peneliti Ungkap Alasan Kebiasaan Tersebut

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x