Ernest Prakasa Beri Dukungan, Terkait Viralnya Video ‘Remas Dada’ Adhisty Zara dengan Zaki Pohan

21 Agustus 2020, 10:12 WIB
Ernest Prakasa beri dukungan. /Instagram @ernestprakasa @zaraadhisty /

LINGKAR MADIUN- Pasca viralnya video 'Remas Dada', nama Adhisty Zara dan Zaki Pohan kini masih menjadi topik utama di kalangan netizen Tanah Air.

Pasangan muda itu kian dibicarakan usai melakukan tindakan tidak senonoh yang terekam dalam sebuah video berdurasi sekitar 14 detik.

Menanggapi adanya video tersebut, netizen pun berlomba-lomba memberikan komentar terkait hal itu. Tak sedikit pula netizen yang mengaitkan video tersebut dengan film Dua Garis Biru yang dibintangi Adhisty Zara.

Permasalahan yang menimpa Adhisty Zara dan Zaki Pohan akhirnya mengundang sederet publik figur bereaksi, salah satunya dari komika sekaligus sutradara Ernest Prakasa.

Melalui tayangan Instagram TV, Ernest Prakasa terlihat sedikit membela mantan anggota JKT48 tersebut dalam kasusnya.

Ernest bahkan meminta publik sedikit berempati ketika seseorang terkena masalah.

Tak ingin menyebut nama sang artis, pria 38 tahun itu menyebut bahwa penyerangan terhadap Adhisty Zara.dilakukan karena banyak orang yang stres akibat pandemi Covid-19.

“Menurut gua inilah momen yang tepat untuk kita melatih empati. Di tengah masalah seperti ini, banyak banget orang yang melampiaskan kekesalan, stress, rasa frustasi pada pandemi gitu kan, mood-nya gak enak terus dilampiaskan kepada masalah orang lain,” kata Ernest Prakasa seperti dikutip dari tayangan Instagram TV @ernestprakasa pada 20 Agustus 2020.

Ernest dengan tegas tak mau melihat eks personel JKT48 itu merasa terpuruk. Terlebih saat ini sedang marak anak muda yang mengalami penurunan kesehatan mental.

"Buat yang sedang mengalami masalah ini, gue pribadi udah japri orangnya dan gue gak gak pengen nyebut namanya juga. Yang penting semoga tabah, semoga masalahnya cepet selesai dan selalu kelilingi dirimu dengan orang-orang tersayang," pungkas Ernest.

Berkat unggahannya ini, Instagram Ernest Prakasa pun dibanjiri berbagai komentar dari warganet yang mendukung pendapat dari komika tersebut.

Sebelum Ernest Prakasa, ibunda Adhisty Zaradan kakanya juga turut menyuarakan hal yang sama agar tidak membully adiknya.

Bahkan sang kakak, Hasyakyla Utami menyebutkan kondisi mental adiknya terus menurun karena terus-terusan mendapat perundungan secara online dari para netizen di dunia maya.***

 

Editor: Ninna Yuniari

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler