Pelantun Lagu Senam Poco-poco Tutup Usia, Akibat Terpapar Covid19

9 September 2020, 20:37 WIB
Yopie Latul semasa hidupnya /istimewa/ instagram: @garindomedia

LINGKAR MADIUN - Kabar duka kembali datang dari dunia musik tanah air,Yopie Latul, salah satu musisi senior Indonesia tutup usia pada Rabu (9/9). Dikutip Tim Lingkar Madiun dari Galamedianews.com, Yopie dikabarkan meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RS Sentra Medika Cibinong akibat terpapar covid-19.

Kabar duka tersebut telah dikonfirmasi oleh musisi rapper Joshua Matulessy. “Benar,sudah dikonfirmasi keluarga dan sahabat,” ungkapnya.

Selain Joshua ada juga penyanyi Ruth Sahanaya juga mengunggah kabar duka tersebut dalam instagram storiesnya. Dengan mengunggah background berwarna hitam, ia menuliskan “Bung Yopie” lengkap dengan emotikon wajah menangis.

Baca Juga: Bertambah 2 Positif Covid Kota Madiun, Pasien Miliki Riwayat Perjalanan dari Surabaya

Baca Juga: Selamat Jalan Bapak Jurnalis Modern, Jenasah Jakob Oetama di Semayamkan di Gedung Kompas Gramedia

Yopie Latul meninggal di usia 65 tahun. Sehari sebelumnya ia telah dinyatakan positif covid-19 pada 8 September 2020 malam dan sempat dirawat di RS Sentra Medika Cibinong

Dilansir dari ANTARA, Yopie Latul merupakan musisi kelahiran Ambon, Maluku, pada 7 September 1955. Ia aktif menyanyi sejak era 1980 an.

Adapun semasa hidupnya, Yopie pernah mempopulerkan lagu etnik yang biasa diputar dalam senam “Poco-poco”.Dari Poco-poco tersebut, Yopie pun berhasil meraih piala Anugerah Musik Indonesia 2001 untuk kategori Penyanyi Disco/House Music/Rap/Dance Music Terbaik.

Baca Juga: Murah Meriah ! 7 HP Samsung Galaxy yang Kini Turun Harga

Baca Juga: Ini 5 Daftar Drakor yang Dibintangi Park Shin Hye


Selain itu Yopie juga sempat menjadi salah satu penyanyi yang akan berkolaborasi pada konser Didi Kempot. “Dengan lagu Jawa naik, kita bisa jadi saling mendukung untuk jadi top lagi. Musik daerah mempersatukan kita, dari Sabang sampai Merauke bisa bersatu,” tutur Yopie pada 10 Maret 2020.

Setelah Didi meninggal, Yopie pun berencana ikut bergabung dalam konser Ambyar Tribute to Didi. Namun sayang, kedua nya kini telah meninggal dunia.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Galamedianews ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler