Hujat Mnet Karena Lecehkan Adzan, Netizen Juga ‘Geruduk’ Band Pencipta Musik Remix Adzan

- 9 September 2021, 14:40 WIB
Tangkapan layar video musik 'Azan'.
Tangkapan layar video musik 'Azan'. /YouTube/LOSERS BAND

LINGKAR MADIUN – Mnet sedang mengalami masalah dengan penggemar internasional karena perkara dugaan pelecehan agama Islam.

Pasalnya Mnet menggunakan musik yang me-remix suara adzan di salah satu program acaranya, Street Women Fighter.

Street Women Fighter adalah program kompetisi dance yang acaranya dibawakan oleh penyanyi Korea Selatan, Kang Daniel.

Baca Juga: 3 Alasan Utama Mengapa Bayi Baru Lahir Harus Dibacakan Adzan

Hal ini viral setelah salah seorang pengguna TikTok @yourbestieotd membagikan pendapatnya bahwa suara musik latar acara Mnet itu disisipi suara adzan yang di-remix.

Hal ini pun viral di media sosial dan di Korea Selatan sendiri. Bahkan Mnet merilis permintaan maaf karena menggunakan musik itu untuk latar acara mereka.

Dihimpun LINGKAR MADIUN dari forum Allkpop, diketahui bahwa sebenarnya musik latar yang digunakan Mnet itu diciptakan oleh Band LOSERS.

Baca Juga: Begini Kondisi Setan Saat Mendengar Suara Adzan ,Mengompol Hingga Terkentut, Kok Bisa? Simak Alasannya

LOSERS BAND adalah sebuah band asal Inggris yang digawangi DJ Eddy Temple-Morris, multi-instrumentalis Tom Bellamy, gitaris Paul Mullen.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: YouTube All Kpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x