Usai Kabar Bahagia Lahirnya Baby A, Fuji dan Thoriq Berencana Menikah Tahun Depan? Diprediksi Akan Begini

- 23 Februari 2022, 20:05 WIB
Pasangan baru Fuji dan Thariq Halilintar
Pasangan baru Fuji dan Thariq Halilintar /Instagram / @fuji_an/

LINGKAR MADIUN- Baru-baru ini muncul isu rencana pernikahan pasangan baru yang tengah viral yakni Fuji dan Thariq Halilintar.

Hal tersebut lantaran Fuji secara terbuka sempat mengungkapkan rencana dan kesiapan untuk menikah.

Hal tersebut diungkapkan Fuji saat mengisi konten YouTube bersama Atta Halilintar dan sang kekasih Thariq Halilintar.

Baca Juga: 10 Pemain Bintang Sepak Bola di Liga Champions Eropa, Apakah Salah Satunya Idolamu?

Lantas, apakah Fuji dan Thariq akan memutuskan untuk menikah di tahun depan?

Seperti diketahui, kedua orang tua Thariq Halilintar memutuskan untuk menikah muda, Abi Anofial Asmid menikah di usia 24 tahun dan umi Lenggogeni Faruk menikah di usia 20 tahun.

Pakar kartu tarot Denny Darko pun mencoba menerawang melalui kartu tarotnya perihal apa yang akan terjadi jika Fuji dan Thoriq benar-benar memutuskan untuk menikah di tahun depan.

Baca Juga: Manchester United Siap Hadapi Tuan Rumah Atletico Madrid dalam Lanjutan Babak 16 Besar Liga Champion Eropa

“Jika memang itu terjadi artinya Thoriq yang tahun ini 23 tahun dan tahun depan 24 tahun dan Fuji tepat di usia 20 tahun. Akankah mereka menikah dan kira-kira seperti apa,” ujar Denny sebagaimana dikutip Lingkar Madiun dari kanal YouTubenya pada 23 Februari 2022.

Menurut kartu tarot Denny Darko, jika Fuji dan Thoriq memutuskan untuk menikah di tahun depan, maka hal yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana restu dari kedua keluarga.

Urusan materi dinilai bukan lagi menjadi permasalahan, karena pundi-pundi rupiah selama ini selalu berdatangan dan menjadi rezeki bagi keduanya.

Baca Juga: 5 Jenis Rumah Adat Papua, Simak Fakta Menarik dari Rumah Adat Papua Lainnya

Apalagi saat ini, nama Fuji semakin merangkak naik namanya di industri hiburan Tanah Air.

“Kalau pak Faisal tentu saja harapannya dia harus kuliah dulu sebelum dia (Fuji) nanti menikah, sehingga jika tahun depan ini menikah, pak Faisal ini akan lebih tidak setuju dibandingkan bu Dewi,” ujar Denny.

Sementara, Denny melihat keluarga dari Thoriq akan lebih menyerahkan keputusan tersebut kepada Thoriq karena dinilai sudah pantas untuk menikah dalam mengarungi mahligai rumah tangga.

Baca Juga: Asam Urat Turun Seketika, Cukup Minum 1 Gelas Rebusan 3 Herbal Ini, Bebas Gerak Selamanya

“Untuk permasalahan ini keluarga Thoriq tentu saja akan menyerahkan kembali karena Thoriq memang sudah usia 24 tahun, nanti tahun depan harusnya memang saat yang tepat jika dia ingin menjalin atau mulai untuk mengarungi mahligai rumah tangga,” ungkapnya.

Denny melihat bahwa Fuji sebaiknya menikah di usia yang lebih dewasa.

Pasalnya usia 19 tahun dinilai masih belum bisa menentukan, sementara usia 20 tahun dinilai akan lebih matang, meski kedewasaan Fuji sudah mulai terlihat.

“Maka 2023 nanti akankah ada pernikahan? Saya pikir sih belum ada, yang ada masihlah pencarian, mungkin ada satu hal yang lebih dekat lagi, apakah tunangan, bisa saja,” pungkasnya.***

Editor: Ninda Fatriani Santyra

Sumber: YouTube Denny Darko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah