Berhenti Tayang di Netflix Vietnam, Tim Produksi Little Women Angkat Bicara Atas Klaim Distorsi Sejarah Perang

- 8 Oktober 2022, 20:00 WIB
Berhenti Tayang di Netflix Vietnam, Tim Produksi Little Women Angkat Bicara
Berhenti Tayang di Netflix Vietnam, Tim Produksi Little Women Angkat Bicara /Instagram.com/@netflixkr

LingkarMadiun.com - Tim produksi serial drama Little Women akhirnya merilis pernyataan klarifikasi setelah diminta berhenti tayang di Netflix Vietnam.

Sebelumnya, beredar berita di Vietnam, drama Little Women menghentikan penayangan dii Netflix Vietnam pada 6 Oktober 2022.

Sebelumnya, pihak Otoritas Penyiaran dan Informasi Elektronik Vietnam (ABEI) meminta agar serial drama Little Women berhenti tayang dan menyatakan bahwa adegan Perang Vietnam di episode 3 dan 8 telah terdistorsi menjadi berbeda dari kebenaran.

Baca Juga: Sinopsis Debunk Film Horor Malaysia Viral di TikTok, Kisah Hantu Edna yang Lupa Dirinya Telah Meninggal Dunia

Dimana pada adegan tersebut melibatkan jenderal Won Ki Sun melakukan ‘dinas militer terhormat’ dalam Perang Vietnam dan membawa kembali anggrek hantu biru serta veteran lain yang menyatakan bahwa setiap prajurit Korea membunuh 20 tentara Vietnam.

Pada 7 Oktober 2022, seorang perwakilan dari Studio Dragon mengungkapkan “Kami menangani kekhawatiran tentang sebagian dari pengaturan (cerita) yang tercakup dalam Little Women”.

Kami akan lebih berhati-hati dalam masalah kepekaan sosial dan budaya dalam produksi konten di masa mendatang,” sambungnya.

Baca Juga: Siapa Sharifah Sakinah? Pemeran Hantu Edna di Film Debunk yang Viral di TikTok, Ini Profil dan Biodatanya

Sebagai informasi, Little Women merupakan drama Korea yang bercerita tentang tiga saudara perempuan yang hidup dalam kemiskinan.

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x