Gandeng Rapper Mancanegara, Ramengvrl Rilis Album Perdana Akhir Tahun Ini

- 24 Oktober 2020, 11:21 WIB
Rapper Ramengvrl berkolaborasi dengan rapper mancanegara dalam album perdananya.
Rapper Ramengvrl berkolaborasi dengan rapper mancanegara dalam album perdananya. /Instagram/Ramengvrl/

LINGKAR MADIUN- Ramengvrl akan rilis album perdananya yang berjudul “Cant Speak English” akhir tahun ini.

Dalam album perdananya ini ia menceritakan makna dibalik judul “Can’t Speak English” seperti yang dilansir Lingkar Madiun dari Antara rapper wanita tersebut menjelaskan  mengenai judul album perdananya yang memiliki makna bahwa sebenarnya setiap orang bisa melakukan atau menjadi sesuatu yang diinginkan.

Baca Juga: Tampil di Konser “Here Comes The Sun Virtual Edition” Hindia Ikut Terjun Langsung Proses Produksi

Baca Juga: Irene Red Velvet Terlibat Kontroversi, Premier Film ‘Double Party’ Dikabarkan Ditunda

Walaupun ada keterbatasan dan halangan bukan berarti tidak bisa meraih mimpi. Ia mengugkapkan bahwa ide tersebut ia dapatkan ketia ia berada di Amerika Serikat.

“Ide judul 'Can’t Speak English' datang ketika saya sedang di Amerika Serikat. Dikelilingi oleh orang-orang native berbahasa Inggris tentunya membuat saya gugup" kata Ramengvrl.

Dalam album perdananya tersebut Ramengvrl akan berkolaborasi dengan produser-produser mancanegara, seperti Roark Bailey (Summer Walker, Saweetie, Playboi Carti, Post Malone), Omega (Iggy Azalea, Chloe x Halle, Big Freedia), Swede of 808 Mafia (Lil Wayne, DJ Khaled, Meek Mill, Gucci Mane), Cassius Jay (Cardi B, Migos, Future, Justin Bieber), Max Ant (Warhol SS), SIHK (Rich Brian, NIKI), Joff Wood (88Glam’s Derek Wise) juga Gerald (Weird Genius) dan Mardial.

10 lagu yang terdapat dalam album “Can’t Speak English” tersebut juga akan  menampilkan beberapa kolaborasinya dengan para rapper mancanegara, sehingga lagu-lagu di dalam album perdananya kali ini cukup beragam.***

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x