Ramadhan Tiba, Polres Madiun Gelar Operasi Miras dan Knalpot Brong

- 3 April 2022, 10:05 WIB
Jelang Ramadhan, Polres Madiun musnahkan ribuan miras dan knalpot brong.
Jelang Ramadhan, Polres Madiun musnahkan ribuan miras dan knalpot brong. /Instagram @madiuntoday.id

 

LINGKAR MADIUN – Bulan suci sudah ditetapkan pada hari Minggu 3 April 2022. Dimana bulan yang penuh nikmat dan hidayah serta bulan pengampun dosa dan banyak mendapat pahala ini, sangat disayangkan apabila ada yang menganggu.

Maka dari itu, Polres Madiun beserta jajarannya menggelar operasi miras dan knalpot brong dalam bulan suci ramadhamn.

Dilansir Lingkar Madiun dari Instagram @madiuntoday.id, upaya ini demi meningkatkan ketertiban kota Madiun dan sekitarnya.

Baca Juga: Aksi Bunuh Membunuh Antara Pasukan Israel dengan Palestina, Tanda Akan Ada Perang Dunia Ketiga?

Operasi ini ternyata sudah digelar sejak hari Jumat, 1 April 2022 lalu. Dimana Polres Madiun sudah mendapatkan barang bukti berupa.

Sebanyak 2.217 liter miras jenis Arjo atau arak jowo, 172 botol miras dan berbagai jenis knalpot brong yang tidak sesuai SNI.

Sejumlah barang bukti tersebut merupakan hasil operasi cipta kondisi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat atau Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Madiun kota.

Baca Juga: Kabar Baik! Warga Madiun Bisa Urus KTP, KK di Akhir Pekan, Datangi Kafe Pelayanan Publik Data Penting Beres

Kapolres AKBP Suryono menghimbau dan mengajak para masyarakat untuk ikut bersama demi menertibkan bulan suci Ramadhan ini.

Halaman:

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x