Sering Dianggap Bulan Penuh Musibah, Inilah 10 Amalan Bulan Safar Agar Jauh Dari Kesulitan dan Masalah Hidup

- 10 September 2021, 18:30 WIB
Sering Dianggap Bulan Penuh Musibah, Inilah 10 Amalan Bulan Safar Agar Jauh Dari Kesulitan dan Masalah Hidup
Sering Dianggap Bulan Penuh Musibah, Inilah 10 Amalan Bulan Safar Agar Jauh Dari Kesulitan dan Masalah Hidup /Pexels

LINGKAR MADIUN - Amalan di bulan Safar sudah sepatutnya kita lakukan untuk mendapatkan ridho Allah subhanahu wa ta'ala. Sayangnya banyak yang menilai bahwa bulan shafar adalah bulan kesialan yang diyakini penuh bencana musibah dan sebagainya.

Padahal bulan Safar Tetaplah seperti bulan-bulan lainnya. Islam mengajarkan kita untuk banyak berdzikir antar terhindar dari masalah.

Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam dan sahabat-sahabatnya tidak pernah mengkhususkan amalan tertentu untuk dijalankan ketika bulan Safar saja.

Akan tetapi untuk memperoleh keutamaan dan pahala besar dari bulan Safar, ada baiknya untuk menunaikan ibadah harian sebagaimana perintah Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam.

Baca Juga: Ternyata Hiperglikemia Dapat Memicu Penyakit Kronis Akibat Gula Darah Tinggi, Wajib Diperhatikan!

Baca Juga: Kuasai Kedutaan Norwegia di Kabul, Taliban Langsung Hancurkan Botol-botol Anggur dan Buku Anak-anak

Berikut Amalan di bulan Safar yang bisa diperbanyak dilakukan agar senantiasa mendapatkan ridha Allah subhanahuwata'ala:

1. Memperbanyak berdzikir

Salah satu keutamaan berdzikir adalah memperberat timbangan di akhirat, mendatangkan pahala dan dicintai oleh Allah subhanahuwata'ala.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda: "aku membaca subhanallah, walhamdulillah, walailahaillallah, wallahuakbar. Bacaan itu lebih aku sukai daripada mendapat kekayaan sebanyak apa yang dibawah sinar matahari" (Hadits Riwayat Muslim).

2. Shalat dhuha

Shalat dhuha adalah ibadah di pagi hari yang akan melancarkan rezeki. Di dalam hadits diriwayatkan, "di dalam tubuh manusia terdapat 360 sendi yang seluruhnya harus dikeluarkan sedekahnya. Para sahabat bertanya, 'siapakah yang mampu melakukan itu wahai nabiyullah' beliau menjawab 'engkau membersihkan yang ada di dalam masjid adalah sedekah.'

Baca Juga: Tidak Ada Roket dan Nuklir, Kim Jong Un Pimpin Parade Korea Utara Tanpa Senjata

Baca Juga: Indigo Ramal Sisa Tahun 2021, Banyak Tragedi, Perceraian, dan Orang Bunuh Diri?

'Engkau menyingkirkan sesuatu yang mengganggu dari jalan adalah sedekah. Maka jika engkau tidak menemukannya sedekah sebanyak itu maka dua rakaat dhuha sudah mencukupimu.' (Hadis riwayat Abu Daud).

3. Shalat berjamaah di Masjid

Dari Abu umamah Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda: "Barangsiapa yang keluar dalam keadaan suci menuju masjid untuk melaksanakan shalat berjamaah, maka pahalanya seperti pahala seperti orang yang sedang Haji dalam keadaan ihram." (Hadis riwayat Abu Daud)

4. Membaca al-quran

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda: "barangsiapa yang membaca satu huruf dari Alquran maka dia mendapat satu pahala kebaikan dan setiap satu pahala itu dilipat dan menjadi 10 kali" (Hadits riwayat Tirmidzi dan Thabrani).

Baca Juga: Ternyata Hiperglikemia Dapat Memicu Penyakit Kronis Akibat Gula Darah Tinggi, Wajib Diperhatikan!

Baca Juga: Kuasai Kedutaan Norwegia di Kabul, Taliban Langsung Hancurkan Botol-botol Anggur dan Buku Anak-anak

5. Memanjatkan shalawat atas nabi

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda: "barangsiapa yang membaca shalawat untukku satu kali maka Allah akan memberikan shalawat kepadanya 10 kali, dihapuskan 10 kesalahan dan diangkat 10 derajat" (Hadits riwayat an-nasa'i).

6. Membaca doa diantara adzan dan iqomah

Berdasarkan hadits riwayat Bukhari dijelaskan bahwa Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam pernah menungkap, saat kita mendengarkan adzan kemudian membaca doa. Maka Allah akan memberikan kita syafaat di hari kiamat kelak.

Baca Juga: Begini Ramalan COVID-19 di Tahun 2022 Menurut Menkeu, Pandemi Jadi Endemi?

Baca Juga: Semakin Aneh, Aldi Taher Teriak-teriak Singgung Nama Gigi dan Afgan, Ada Apa?

7. Memperbanyak istighfar

Dari Abbas Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda, "barangsiapa yang rajin beristighfar maka Allah akan berikan jalan keluar setiap ada kesulitan. Allah berikan penyelesaian setiap mengalami masalah dan Allah berikan rezeki yang tidak disangka-sangka" (Hadis riwayat Abu Daud).

8. Mengajak pada kebaikan

Dari Abu Hurairah Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda, "barangsiapa yang mengajak kepada kebaikan maka dia mendapatkan pahala, sebagaimana pahala orang yang mengikutinya tanpa mengurangi pahala mereka sedikitpun dan barangsiapa yang mengajak orang lain untuk melakukan kesesatan dan maksiat maka dia mendapat dosa sebagaimana dosa orang yang mengikutinya tanpa mengurangi dosa mereka sedikitpun" (Hadits Riwayat Muslim).

9. Bersedekah

Keutamaan bersedekah dalam Islam sangatlah banyak. Bersedekah tidak harus mengeluarkan harta berlimpah yang terpenting adalah niatnya. "Tidak seorangpun yang menyedekahkan hartanya yang halal dimana Allah menerimanya dengan kanannya dengan baik walaupun sedekahnya itu hanya sebutir kurma."

Baca Juga: Ternyata Hiperglikemia Dapat Memicu Penyakit Kronis Akibat Gula Darah Tinggi, Wajib Diperhatikan!

Baca Juga: Kuasai Kedutaan Norwegia di Kabul, Taliban Langsung Hancurkan Botol-botol Anggur dan Buku Anak-anak

"Maka ke rumah tersebut akan bertambah besar di tangan Allah yang maha pengasih sehingga menjadi lebih besar daripada gunung. Demikian Allah memelihara sedekahmu sebagaimana halnya kamu memelihara anak kambing dan unta semakin hari semakin besar" (Hadits Riwayat Muslim).

10. Menyambung tali silaturahmi

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda, "barangsiapa yang ingin dilapangkan rezekinya, dipanjangkan umurnya, maka hendaknya menyambung tali silaturahminya" (Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim).****

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Youtube NS BOR CHANNEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah