5 Tips Cantik Natural Ala Istri Rasulullah agar Kaum Adam Melirikmu

- 15 Februari 2022, 19:00 WIB
Ilustrasi tips cantik sederhana ala istri Rasulullah.
Ilustrasi tips cantik sederhana ala istri Rasulullah. /Pixabay/

LINGKAR MADIUN – Cantik merupakan anugerah yang telah digariskan dari Allah SWT kepada kaum perempuan. karena anugerah cantik diberikan biasanya akan membuatmu terlihat menarik di mata kaum adam.

Cantik bisa dilihat dari fisik, hati, perilaku, dan cara berpikir. Maka tidak heran apabila kaum perempuan terlihat anggun jika memiliki dari sikap seperti itu.

Hal itulah mengapa kaum adam selalu melirik kaum perempuan yang anggun nan cerdas. Namun lirikan itu bukan artian genit dari para lelaki 'buaya'.

Baca Juga: Ingin Menjadi Wanita Karir yang Sukses, Lakukan 5 Kebiasaan Ini Untuk Menjalani Pekerjaan Semakin Melejit

Kali ini kita akan membahas mengenai tips cantik natural, dimana bagi kaum perempuan kecantikan adalah aset agar bisa meningkatkan kepercayaan diri saat berhadapan dengan laki-laki.

Dilansir Lingkar Madiun dari Instagram @lentera.umat, ada sebuah tips bagi kaum perempuan, agar bisa menjadi cantik dengan karaktermu sendiri.

Simak ulasan dan tips cantik ala Aisyah RA, istri Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam.

Baca Juga: 11 Lagu Petualangan yang Harus Kamu Dengarkan saat Menikmati Perjalanan Menjelajah Alam

1. Mentimun dan kurma basah

Bukan Cuma dijadikan masker, mentimun juga dapat dikonsumsi untuk mendapatkan tubuh yang ideal. Caranya adalah dengan mengonsumsinya dan dicampur dengan kurma basah.

2. Kurma

Manfaat kurma memang bagus buat perempuan, seperti menguatkan rahim, mengurangi pendarahan ketika melahirkan dan sebagainya.

3. Minyak Dzarirah

Minyak ini dikenal ampuh mengatasi dan menyembuhkan jerawat pada wajah.

Baca Juga: Prancis Peringatkan Warganya Miliki Persediaan Makanan dan Minuman yang Cukup, Sebab Khawatir Terjadi Ini

Menurut Hadis Riwayat Bukhari dan Muslim, dikisahkan bahwa Rasulullah SAW pernah menyarankan Aisyah RA untuk mengolesi minyak Dzarirah ketika timbul semacam jerawat.

4. Akhlak yang baik

Tumbuhkanlah sebuah perbuatan akhlak yang baik terhadap sesama, entah dalam perbuatan dengan siapapun itu.

Jangan pandang darimana dia berasal dan sebagainya, maka niscaya kamu akan selalu dihormati dimanapun kamu berada.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kaki Pecah-pecah, Cukup Campurkan 2 Bahan Ini Selama 5 Menit Dijamin Kapalan Langsung Rontok

5. Shalihah

Sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita yang Shalilah, yang dimaksud yakni jangan pernah lelah memperbaiki diri kita bukan pandang cantik oleh manusia.

Definisi cantik yang sebenarnya bisa dipandang cantik oleh Allah SWT dan Malaikat dari sisi baik dan sholihah seorang perempuan.

Itulah kelima tips cantik ala istri Rasulullah, ayo segera lakukan agar keanggunanmu tidak hilang.***

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah