9 Amalan di Bulan Dzulhijjah, Maksimalkan Ibadah Ini agar Allah SWT Melipatgandakan Pahalanya

- 4 Juli 2022, 18:25 WIB
Ilustrasi bulan Dzulhijjah. Cara memaksimalkan ibadah hari Arafah dengan 9 amalan ini.
Ilustrasi bulan Dzulhijjah. Cara memaksimalkan ibadah hari Arafah dengan 9 amalan ini. /Tangkap layar YouTube Yufid TV/

LingkarMadiun.com - Memasuki bulan Dzulhijjah kita disunnahkan untuk berpuasa pada hari ke 1 sampai 9. Perintah itu dikarenakan ada keutamaan pada hari ke 1 sampai 10 hari Dzulhijjah.

Diketahui pada hari ke-10, seluruh umat Islam merayakan Hari Raya Idul Adha maka tidak perlu lagi berpuasa.

Adapun beberapa cara untuk memaksimalkan 10 hari Dzulhijjah, karena perlu Anda ketahui apabila kita berbuat kebaikan dan beramal di hari tersebut maka Allah SWT akan melipatgandakan pahalanya.

Baca Juga: Inilah Alasan Cristiano Ronaldo Ingin Hengkang dari MU di Musim Panas Ini

Dilansir LingkarMadiun.com dari Instagram @izzah_rifdah, berikut ini 9 cara memaksimalkan 10 hari Dzulhijjah.

1. Perbanyak baca Al-Quran

Dianjurkan bagi umat Islam untuk membaca Al-Quran karena pahalanya luar biasa. Usahakan khatam dalam 10 hari tersebut. Jika tak begitu pun, Anda bisa simak Murrotal. Berikut pembagian suratnya.

  • Hari 1 Kamis, 30 Juni 2022: Surat Al-Fatihah - Al-Imran
  • Hari 2 Jumat, 1 Juli 2022: Surat An-Nisa - Al-Maidah
  • Hari 3 Sabtu, 2 Juli 2022: Surat Al-An'am - At-Taubah
  • Hari 4 Minggu, 3 Juli 2022: Surat Yunus - Al-Isra
  • Hari 5 Senin, 4 Juli 2022: Surat Al-Kahfi - An-Nur
  • Hari 6 Selasa, 5 Juli 2022: Surat Al-Furqon - Surat Fatir
  • Hari 7 Rabu, 6 Juli 2022: Surat Yasin - Al-Hadid
  • Hari 8 Kamis, 7 Juli 2022: Surat Al Mujadalah - An Nas
  • Hari 9 Jumat (Hari Arafah) Jumat, 8 Juli 2022: Doa, Tahlil, Takbir

 

2. Berpuasa

Usahakan puasa penuh selama 9 hari. Jika tidak, bisa mengambil beberapa hari saja untuk berpuasa. Dianjurkan demikian karena bulan Dzulhijjah adalah bulan yang berkah.

Tahukah bahwa keutamaan 9 hari pertama pada bulan Dzulhijjah adalah adanya jaminan bebas dari api neraka dan mendapatkan tempat di Surga.

3. Perbanyak Shalat Sunnah

Sholat wajib adalah perkara yang penting, Anda bisa menambah amalan agar meraih pahala dengan memperbanyak Shalat Sunnah. Tujuan dari amalan ini adalah mendekatkan diri pada Allah SWT.

Diantaranya Shalat Tahajud, Shalat Dhuha, Shalat Rawatib, Shalat Taubat, Shalat Hajat, dan Shalat Sunnah lainnya.

Baca Juga: 4 Ciri-ciri Suami yang Tidak Memiliki Selingkuhan, Dijamin Setia dan Bahagia Memilikinya

4. Perbanyak Silaturahmi

Amalan yang tak kalah penting dari poin di atas adalah silaturahmi. Sebaiknya berikan perlakuan terbaik pada orang tua dan saudara, sebab meraka adalah orang yang paling berhak mendapatkan bakti terbaik dari kita.

Di balik hubungan yang terjalin karena silaturahmi, ada ridho mereka yang sangat berharga dan berkah untuk masa depan kita di akhirat.

5. Berkurban dan sedekah

Sempurnakan ibadah di bulan Dzulhijjah ini dengan berkurban. Selain itu perbanyak sedekah pada orang yang membutuhkan.

Tak hanya pada sesama, bersedekah juga bisa dengan cara memberi makan hewan, menyirami tanaman, dan pada makhluk Allah lainnya.

Baca Juga: 3 Mitos Gunung Favorit di Jawa Bagi Pendaki, Salah Satunya Pemimpin Pasukan Ghaib Keraton Merapi

6. Maksimalkan doa

Sebaiknya Anda list semua daftar doa yang dipanjatkan pada Allah SWT. Dahulukan meminta selamat dunia dan akhirat, kemudian baru meminta keberkahan di dunia.

Berdoalah dengan sungguh-sungguh dan sepenuh hati, dan yakinlah bahwa kelak Allah SWT akan mengabulkan doamu di waktu yang tepat.

Khusu di bulan Dzulhijjah, waktu yang mustajab adalah pada waktu Dzuhur sampai menjelang Magrib.

7. Perbanyak dzikir

Daripada diam dan tidak ada kerjaan, sebaiknya kita beribadah ringan seperti melantunkan dzikir Tahlil, Tahmid, dan Takbir. Apabila lisan terbiasa berdzikir, maka Allah akan melipatgandakan pahalanya.

Baca Juga: Perbedaan Haji Furoda, Haji Reguler, dan Haji Khusus, Simak Fasilitas yang Didapatkan

8. Berlindung dari maksiat

Jangan sampai waktu terbuang sia-sia karena perbuatan maksiat. Perbanyaklah waktu untuk beribadah kepada Allah SWT karena kita tidak tahu kapan Allah SWT menghendaki kita tuk berpulang.

9. Berdakwah

Tak hanya menyelamatkan diri dari kesesatan, sebagai umat muslim kita juga perlu mengingatkan orang lain dengan cara yang baik.

Bentuk rasa cinta yang paling indah adalah memastikan orang yang kita sayangi mendapat ridho dan berkah dari Allah SWT.

Itulah 9 amalan untuk memaksimalkan ibadah di bulan Dzulhijjah. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Ninda Fatriani Santyra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x