Kasus Subang, 11 Bulan Penyidikan Terbongkar Sifat Asli Danu Saksi Pembunuhan Tuti dan Amel

- 27 Juli 2022, 09:10 WIB
 Anjing pelacak di TKP kasus Subang, Danu digigit anjing pelacak polisi di TKP kasus Subang
Anjing pelacak di TKP kasus Subang, Danu digigit anjing pelacak polisi di TKP kasus Subang /Tiara Maulinda/AKSARAJABAR//

LingkarMadiun.com- Kasus pembunuhan ibu dan anak Subang, kini memasuki 12 bulan dalam proses penyidikan.

Di akhir tahun 2021, telah dirilis sketsa wajah yang diduga sebagai pelaku pembunuhan ibu dan anak Subang.

Namun, tak ada satupun saksi atau orang terdekat yang mirip dengan sketsa wajah tersebut.

Pihak kepolisian yang telah melakukan pemeriksaan pada lebih dari 100 orang belum menetapkan siapa pelaku pembunuhan ibu dan anak Subang yang sebenarnya.

Baca Juga: Terlalu Peka, 5 Zodiak Ini Sering Sekali 'Baper' karena Perasaannya Sendiri, Kamu Termasuk?

Hingga saat ini belum ada satupun saksi yang naik statusnya sebagai tersangka.

Memasuki 12 bulan dalam proses penyidikan kasus pembunuhan ibu dan anak Subang, sosok ini terang-terangan bongkar sifat asli Danu.

Sebelumnya harus diketahui, bahwa Muhammad Ramdanu atau Danu salah satu saksi di kasus pembunuhan Subang.

Dimana ia juga keponakan dari almarhumah ibu Tuti Suhartini, korban pembunuhan Subang.

Melansir dari kanal YouTube @Koin Seribu 77.

Baca Juga: Mari Mengenal Papeda Makanan Khas Papua yang Jadi Simbol Kebudayaan hingga Makanan Pokok

Dedi salah satu saksi pembunuhan Subang, dan pernah bekerja di yayasan Bina Prestasi yang dikelola almarhumah ibu Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu. Dedi terang-terangan membongkar sifat asli Danu.

"Enggak terlalu lugu Danu itu," kata Dedi sebagaimana dikutip LingkarMadiun.com dari kanal YouTube @Koin Seribu 77 pada 27 Juli 2022.

Pasalnya Dedi kenal dengan Danu, karena sama-sama bekerja di yayasan Bina Prestasi.

Sebagai informasi, Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ditemukan tewas pada bagasi sebuah mobil Toyota Alphard pada garasi rumah mereka di Ciseuti, Jalancagak, Subang, pada 18 Agustus 2021.***

Editor: Khoirul Ma’ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x