Presiden Joko Widodo Dapat Suntikan Vaksin Sinovac 13 Januari, Ikuti Siaran Langsungnya

- 5 Januari 2021, 17:25 WIB
Presiden Joko Widodo
Presiden Joko Widodo /kominfo.go.id

Lingkar Madiun – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mendapatkan suntikan vaksin COVID-19 pada hari Rabu, 13 Januari 2021. Vaksin yang akan diberikan kepada Presiden Jokowi adalah vaksin Sinovac.

Kabar ini disampaikan oleh Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono pada hari Selasa, 5 Januari 2021.

"Presiden akan divaksin Rabu, 13 Januari, dan tata cara prosesnya akan dibahas Jumat (8 Januari 2021) ini," ucap Heru.

Baca Juga: Cek Fakta: Masker Wajib Dipakai Meski Telah Mendapat Vaksin COVID-19, Simak Penjelasannya di Sini

Baca Juga: Kapan Masker Kain Harus Diganti? Simak Jawaban Para Ahli

Vaksin Sinovac merupakan vaksin buatan pabrik farmasi di Cina. Sampai saat ini, Indonesia telah mendapatkan vaksin Sinovac sebanyak 3 juta dosis.

Vaksin Sinovac ini dikirimkan ke Indonesia dalam dua tahap. Tahap pertama tiba pada 6 Desember 2020 sebanyak 1,2 juta dosis. Tahap kedua tiba pada 31 Desember 2020 sebanyak 1,8 juta dosis.

Heru juga mengatakan bahwa Presiden Jokowi tidak akan menerima suntikan ini sendiri. Sejumlah perwakilan juga akan menjalani vaksinasi pada hari yang sama.

"Jadi, siapa saja mungkin ada perwakilan dan prosesnya (akan dibicarakan), tidak sembarang langkah-langkahnya," ujar Heru.

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: ANTARA Jawa Timur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x