Pasca Bencana di Nusa Tenggara, Mensos Risma Imbau Pengusaha dan Tokoh Publik Ikut Membantu Para Pengungsi

- 8 April 2021, 20:04 WIB
Menteri Sosial, Tri Rismaharini dalam konferensi pers kemarin.
Menteri Sosial, Tri Rismaharini dalam konferensi pers kemarin. /Instagram @kemensosri

LINGKAR MADIUN– Menteri Sosial, Tri Rismaharini mengimbau seluruh elemen masyarakat di Indonesia bekerjasama untuk membantu meringankan beban korban terdampak bencana  termasuk bagi pengungsi di NTB dan NTT.

Mensos mengajak orang-orang yang menggeluti dunia usaha dan juga para tokoh publik untuk saling bergotong royong dalam meringankan masyarakat di sana.

Hal tersebut disampaikan oleh Mensos pada Konferensi Pers Tanggap Bencana NTT dan NTB pada hari Rabu, 7 April 2021.

Baca Juga: Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka 9 April 2021, Berikut Persyaratan yang Harus Disiapkan!

Menurut Mensos menangani bencana bukan hanya tugas Pemerintah melainkan seluruh lapisan masyarakat.

"Bantuan dari semua lapisan masyarakat ini tentu akan sangat bernilai, sebab dampak bencana ini cukup luas dan butuh perhatian yang besar,"tuturnya. 

Dalam hal ini Risma menyampaikan bahwa dia akan kembali ke wilayah terdampak bencana di NTT dan NTB, terutama di daerah yang masih terisolir untuk memastikan bantuan dapat tersalurkan dengan baik.

Untuk diketahui,  pada konferensi pers tersebut juga dihadiri perwakilan dunia usaha, yaitu dari PT Amman Mineral Nusa Tenggara (PT AMNT) dan CEO Kitabisa, M. Alfatih Timur, serta perwakilan dari kreator seperti Andovi da Lopez dan Jovial da Lopez yang diharapkan mampu menggalang partisipiasi masyarakat untuk membantu para korban di sana.

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Instagram Kementerian Sosial


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x