Prioritaskan Keselamatan Nyawa Pasien Covid, Pemerintah Gandeng Industri Produsen Oksigen dalam Negeri

- 16 Juli 2021, 15:11 WIB
Presiden Joko Widodo saat meninjau produsen oksigen  PT. Aneka Gas Industri (Samator), pada 16 Juli 2021 di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur.
Presiden Joko Widodo saat meninjau produsen oksigen PT. Aneka Gas Industri (Samator), pada 16 Juli 2021 di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur. /BPMI Setpres/ Rusman

 

LINGKAR MADIUN - Tabung oksigen adalah salah satu alat paling krusial sebagai penyelamat nyawa pasien covid-19. Sekaligus yang paling banyak diincar di masa pandemi ini. 

Untuk itulah Pemerintah Indonesia tidak mau kecolongan dengan para penimbun tabung oksigen. 

Sebagai upaya memastikan alat tersebut aman terkendali, sejumlah industri dalam negeri penghasil oksigen akhirnya turut digandeng Pemerintah Pusat. 

Baca Juga: Coba Minum Air Putih Hangat Saat Perut Kosong di Pagi Hari! Rasakan Manfaat Ajaibnya Pada Tubuh

Salah satunya PT Aneka Gas Industri, anak usaha dari PT Samator di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Presiden Joko Widodo menyatakan jalinan kerja sama dengan industri-industri di dalam negeri ini penting untuk menjamin suplai oksigen medis bagi masyarakat, apalagi lonjakan covid-19 di Indonesia belum bisa terkendali. 

"Seperti kita ketahui bersama, kenaikan kasus covid masih terus terjadi dan ini telah menyebabkan lonjakan kebutuhan oksigen sebagai pengobatannya, baik itu yang berada di rumah sakit maupun yang berada di tempat-tempat isolasi,” ujar Jokowi dalam keterangan persnya usai meninjau produsen gas PT. Aneka Gas Industri (Samator), pada 16 Juli 2021 di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur.

Pada kunjungan tersebut Presiden Jokowi juga mengucapkan apresiasinya kepada PT. Aneka Gas Industri (Samator) yang telah memasok oksigen medis secara maksimal.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x