Menko Luhut Ajak Lembaga Investasi AS Bahas Sovereign Wealth Fund

- 25 Oktober 2020, 21:42 WIB
Luhut Binsar Pandjaitan bersama Adam Boehler CEO International Development Finance Corporation (IDFC) AS
Luhut Binsar Pandjaitan bersama Adam Boehler CEO International Development Finance Corporation (IDFC) AS /Instagram/@luhut.pandjaitan

LINGKAR MADIUN –Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menerima kunjungan Chief Executive Officer (CEO) United States International Development Finance Corporation (IDFC),  Adam Boehler guna membahas peluang investasi di Sovereign Wealth Fund (SWF) .

Seperti diketahui, Sovereign Wealth Fund (SWF) Indonesia menjadi instrumen penting bagi pengembangan infrastruktur di Indonesia. Kehadiran SWF diyakini akan semakin memperkuat transparansi pengelolaan aset infrastruktur di Indonesia secara profesional dan sesuai dengan good international practice.

Berdasarkan rilis yang diterbitkan situs resmi Kemenko Marves, Kunjungan Adam kali ini merupakan kunjungan kedua kalinya ke Indonesia.Sebelumnya di bulan Januari,Adam sempat melakukan pertemuan  dengan Menko Luhut dan juga Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Punya Problem Terkait Bansos Covid-19, Kirim Aduan ke [email protected] atau Hubungi WA Ini

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana untuk Pemula

Dalam pertemuan kali ini,  Luhut menerangkan salah satu manfaat dari disahkannya UU Cipta Kerja yakni adanya perbaikan iklim berinvestasi dan berusaha di Indonesia dengan tetap mengutamakan perlindungan lingkungan hidup dan kepastian perlindungan tenaga kerja. Selain itu, transparansi perijinan juga akan semakin jelas dengan adanya Online Single Submission (OSS).

“Kelestarian lingkungan merupakan bagian integral dari perizinan berbasis risiko. Untuk bisnis berisiko, AMDAL harus diterbitkan sebelum izin usaha, yang diperlukan untuk memulai operasi bisnis. Perizinan berbasis risiko meningkatkan kemudahan berbisnis dengan tetap menjaga lingkungan” jelas Menko Luhut.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Murah Meriah Dibawah Rp50 Ribu, Segera Cek Jenis Tanaman Berikut Ini

Baca Juga: Gempa Bumi Berkekuatan 5,9 Magnitude Guncang Pangandaran, Jawa Barat Hari Ini

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Kemenko Marves


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x