Jelang Cagliari vs AC MIlan Serie A, Dua Pemain Rossoneri Positif Covid-19

- 18 Januari 2021, 10:00 WIB
Pemain AC Milan Theo Hernandez (kiri) dan Hakan Calhanoglu Terpapar virus covid-19 dan dipastikan absen lawan cagliari.
Pemain AC Milan Theo Hernandez (kiri) dan Hakan Calhanoglu Terpapar virus covid-19 dan dipastikan absen lawan cagliari. /Antara Foto/

LINGKAR MADIUN- AC Milan memang memastikan dua punggawa nya telah terinfeksi Virus Corona. Kedua pemain itu adalah Hakan Calhanoglu dan Theo Hernandez, yang telah dikonfirmasikan terpapar virus tersebut.

Kepastian kedua pemain AC Milan ini terpapar Virus COVID-19 juga tak terlepas dari niat klub untuk monitoring skuadnya. Kedua pemain ini menjalani tes usap pada hari Sabtu. 16 Januari 2021

Keduanya pun telah menjalani masa karantina, tak lama setelah dinyatakan positif COVID-19. Sementara keduanya terinfeksi tanpa ada menunjukkan gejala apa pun.

Baca Juga: Perkembangan Terbaru Evakuasi Longsor Sumedang, Tim SAR Temukan 29 Korban Jiwa

Baca Juga: 8 Macam Sihir yang Harus Diwaspadai, Amalkan Dua Surat Ini Untuk Terhindar Dari Sihir Ini

“Pihak klub ingin menyampaikan bahwa Hakan Calhanoglu dan Theo Hernandez terpapar virus Corona stelah mejalanni swab test. Namun seluruh tim lain telah dinyatakan negatif,”ungkap pernyataan resmi AC Milan kepada Football Italia.

“Kedua pemain tanpa gejala, langsung dikarantina di rumah. Semua pemain lain dan staf akan terus mengikuti monitor ketat berdasar dari petunjuk protokol saat ini,” kata pernyataan itu menambahkan.

Sementara kasus ini bukan pertama kalinya di alami para pemain nya atau pun stafnya. Diketahui bahwa juru taktik I Rossoneri, yakni Stefano Pioli pun pernah terpapar Virus Corona.

Baca Juga: 13 Arti Mimpi Kematian Menurut Imam Ibnu Sirin, Selengkapnya Disini

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x