Liga 1 Terus Diundur, Pelatih PSIS Pilih Hengkang ke Yunani

- 15 Agustus 2021, 14:15 WIB
Potret Dragan Djukanovic saat masih di PSIS
Potret Dragan Djukanovic saat masih di PSIS /Instagram @djukaivana03

LINGKAR MADIUN - Liga 1 musim 2021/2022 harusnya digelar pada 20 Agustus 2021.

Namun Menpora Zainudin Amali memutuskan untuk mengundurnya menjadi 27 Agustus 2021.

Mundurnya kick-off Liga 1 ini membuat banyak orang kecewa, tak terkecuai para pelatih klub Liga 1.

Bahkan sebagiannya ada yang memilih mundur dari jabatannya karena ketidakjelasan kompetisi di Indonesia yang beberapa kali mengalami penundaan.

Baca Juga: Pimpinan acara Hari Pramuka ke-60, Presiden Jokowi: Inilah jiwa Pramuka sejati

Baca Juga: Minum Rebusan Air Ini Mengatasi Nyeri dan Memperkuat Tulang Mencegah Osteoporosis, Begini Rahasianya

Pelatih yang memutuskan pergi dari klub karena mundurnya jadwal kick-off Liga 1 adalah Dragan Djukanovic, yang sebelumnya melatih PSIS Semarang.

“Mulai hari ini, 10 Agustus 2021, Coach Dragan sudah tidak bersama PSIS. Beliau memilih mengundurkan diri karena ketidakjelasan kompetisi di sini yang berlarut-larut,” ucap CEO PSIS, Yoyok Sukawi, seperti yang dikutip dari laman resmi PSIS.

Dengan lowongnya kursi pelatih kepala, untuk sementara waktu tim akan dipimpin oleh Imran Nahumarury selaku asisten pelatih hingga klub mendapatkan pelatih baru.

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: PSIS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x