7 Tempat Wisata Indonesia Yang Konon Bisa Dekatkan Jodoh, Simak Ulasan Berikut Ini

- 3 Desember 2020, 21:34 WIB
ilustrasi Tempat Wisata Indonesia Yang Konon Bisa Dekatkan Jodoh
ilustrasi Tempat Wisata Indonesia Yang Konon Bisa Dekatkan Jodoh /Pixabay/

LINGKAR MADIUN - Jodoh, rezeki, maut sudah ditentukan oleh sang Maha Kuasa. Namun tempat-tempat wisata di Indonesia ini dipercaya mampu mendekatkan jodoh hingga melanggengkan orang-orang yang mengunjunginya. Apa saja? Yuk simak penjelasan berikut ini.

1. Pulau Asmara Situ Patenggang, Bandung

Pulau ini dihiasi pemandangan indah dan dikelilingi perkebunan teh yang luas. Terdapat batu cinta di pulau ini. Bagi pasangan yang berkeliling di sekitar batu itu, dipercaya akan semakin langgeng hubungannya dan buat yang belum memiliki pasangan, akan segera dipertemukan dengan jodohnya.

2. Pohon Jodoh, Kebun Raya Bogor

Pohon Jodoh atau Pohon Cinta yang berada di Kebun Raya Bogor ini sebenarnya terlihat seperti pohon kembar yang serasi Pohon ini berjenis Meranti dan Beringin Putih.

Mitosnya, jika pengunjung yang tidak memiliki pasangan datang ke tempat ini berkenalan dengan lawan jenis atau duduk di antara kedua pohon ini akan berjodoh. Sedangkan kalau kamu duduk bersama pasangan, hubungan cintamu akan semakin awet.

3. Air Terjun Sekar Langit, Magelang

Air Terjun Sekar Langit ini dipercaya sebagai tempat dimana Jaka Tarub mengintip para bidadari yang turun dari khayangan untuk mandi.

Air terjun yang berasal dari puncak Gunung Telomoyo ini dipercaya bisa menambah kecantikan wanita yang mandi di dalamnya.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x