Hindari 11 Kesalahan Pola Asuh Ini, Tanpa Disadari Justru Dapat Merusak Pertumbuhan Anak!

- 4 April 2021, 11:46 WIB
Ilustrasi sang ibu yang mengasuh anaknya
Ilustrasi sang ibu yang mengasuh anaknya /Pexels/

Beberapa orang tua meyakini bahwa semakin tinggi harapan mereka pada sang anak, maka semakin sukses pula anak tersebut nantinya.

Namun, jelas tidak berlaku seperti itu. Memarahai anak untuk setiap kesalahan kecil bisa menyebabkan masalah pada perilaku anak.

Hukuman karena anak mendapatkan nilai ujian jelek juga berbahaya, karena bisa menghilangkan hasrat belajar anak.

Selain itu bersikap terlalu keras bisa menimbulkan kerugian besar lainnya, karena bisa menyebabkan hubungan yang buruk dengan anak. Oleh karena itu, berikan hukuman kepada anak hanya perihal masalah yang penting saja.

Baca Juga: Punya Masalah Bau Badan? Ikuti Beberapa Tips Berikut Ini

2. Melewatkan momen terpenting dalam hidup anak

Tentu saja semua orang tua banyak memiliki komitme dan melakukan semuanya bukanlah hal yang mudah. Namun, anak butuh kebersamaan dengan orang tuanya.

Beberapa peristiwa yang mungkin tampak sepele bagi orang dewasa akan sangat berarti bagi anak. Mereka memerlukan orang-orang terdekat pada momen tertentu.

Meski orang tua memiliki alasan kuat untuk melewatkan suatu momen sang anak, usahakan orang tua agar tetap mendampingi sang anak di momen-momen terpentingnya.

Dengan begitu orang tua akan memiliki ikatan yang kuat dengan sang anak dengan menciptakan memori bersama, sehingga orang tua tidak akan merasa bersalah karena telah melewatkan banyak momen indah.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah