Bagaimana Ciri Guru Berkualitas? Simak Empat Aspeknya

- 21 September 2020, 19:10 WIB
ilustrasi guru
ilustrasi guru /Nusantaranews.com

Lingkar Madiun- Dalam proses pembelajaran seorang tenaga pendidik yaitu guru memegang peran yang sangat vital dalam mendidik. Bagaimana tidak, keberhasilan peserta didik dalam belajar tergantung bagaimana teknik mengajar yang disuguhkan dari tenaga pendidik.

Maka agar menjadi tenaga pendidik yang berkualitas untuk peserta didik mereka maka seorang guru harus mengantongi beberapa aspek untuk membangun karakter berkualitas tersebut.

Hal tersebut diungkapkan Praktisi Pendidikan yang juga sebagai Kepala Cahaya Madani Banten Boarding School (CMBBS) Pandeglang, Jubaedi.

Baca Juga: Makna Asmaul Husna: Al Karim, Al Mu’min, Al Wakil, Al Matin, Al Jami, Al ‘Adl, dan Al Akhir

Diketahui, empat aspek yang harus dimiliki guru tersebut yakni pengetahuan, keterampilan, karakter, dan kepemimpinan.

Ia mengatakan, 4 aspek tersebut harus dimiliki dan bertekad untuk menjadi tenaga pendidik yang bermutu atau berkualitas. Menurutnya, dari sisi pengetahuan atau wawasan guru harus punya pengetahuan dan wawasan yang luas dan mendalam juga memiliki keterampilan mampu menguasai perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran dan melaksanakan penilaian.

Pendidikan pada dasarnya tidak dimaksudkan untuk mencetak anak yang cerdas. Artinya, tujuan utama pendidikan yaitu melahirkan anak-anak yang  memiliki karakter.

Baca Juga: Begini Ulasan lengkap Tentang kaya Hati

Jubaedi mengatakan, pendidikan karakter dimaknai dengan pendidikan nilai, pendidikan budi pekerti, pendididikan moral dan pendidikan watak, bertujuan untuk mengembangkan kemampuan peserta didik dalam menilai baik dan buruk.***

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x