7 Daftar Kepala Daerah di Jawa Timur dengan Riwayat Terpapar Covid-19

- 17 Desember 2020, 11:18 WIB
Ilustrasi Covid-19*
Ilustrasi Covid-19* /Pixabay/Geralt.

 

LINGKAR MADIUN-Masyarakat Indonesia sudah sepatutnya mewaspadai ancaman virus corona.Pasalnya tak hanya di negeri ini bahkan satu dunia masih berjibaku mencari obat terbaik untuk menyelesaikan tuntas covid-19.

Dan yang perlu diingat, penyakit covid-19 ini tidak memilih kalangan tertentu, namun siapa pun bisa berpotensi terserang. Bukan cuma warga biasa tetapi juga para tokoh dan pejabat.Termasuk salah satunya para pimpinan beberapa daerah di Jawa Timur.

Baca Juga: Ingin Mendulang Omset UMKM Tinggi di Tahun 2021? Lakukan 4 Hal Inovatif Ini, Anda Wajib Tau!

Berikut daftar Kepala Daerah di wilayah Jawa Timur yang mempunyai riwayat terpapar covid-19 :

  • Plt Bupati Sidoarjo - Nur Ahmad Syaifuddin

Plt Bupati Sidoarjo, Nur ahmad Syaifuddin atau Cak Nur Meninggal Dunia akibat terinfeksi Covid-19
Plt Bupati Sidoarjo, Nur ahmad Syaifuddin atau Cak Nur Meninggal Dunia akibat terinfeksi Covid-19 Pemkab Sidoarjo

Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin meninggal dunia pada Sabtu,22 Agustus 2020 sekitar pukul 15.30 WIB, setelah sempat dirawat di RSUD Kabupaten Sidoarjo

Dari keterangan Dinkes Sidoarjo, sebelum meninggal almarhum diketahui mengeluhkan sakit selama sepekan terakhir, dengan gejala klinis yang dialami  antara lain demam, batuk, dan sesak napas.

Setelah dirujuk ke rumah sakit pada Sabtu pagi, Cak Nur pun menjalani tes swab dan ternyata hasilnya positif covid-19. Kondisi Cak Nur saat itu dikabarkan semakin menurun dan menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu sore.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x