Malaysia Perpanjang Lockdown Total, Denny Darko Ingatkan Hal Ini Untuk Kasus Covid-19 di Indonesia

18 Juni 2021, 16:10 WIB
Ilustrasi/Kasus Covid-19 di Malaysia mengalami penurunan usai pemerintah memutuskan lockdown total. /Pixabay/KuyaAndy

Lingkar Madiun- Malaysia akhirnya memperpanjang lockdown selama dua pekan yang telah berlaku dari tanggal 15 Juni kemarin hingga 28 Juni 2021 lantaran kasus harian Covid-19 masih melebihi 5.000.

Pakar magician Denny Darko pun turut memberikan respon terkait kasus tersebut melalui sinyal kartu tarotnya, sebagaimana ia sampaikan pada unggahan di akun Youtube pribadinya pada 17 Juni 2021.

“Ini kondisinya masih jauh dari selesai dan kondisinya akan semakin buruk, walaupun sebenarnya kita tahu  untuk menyelamatkan ini mudah saja jangan pergi kemana-mana,” ujar Denny.

Sementara, telah tersiar kabar bahwa virus Covid-19 varian Delta yang pertama kali terdeteksi di India telah mendominasi penularan Covid-19 di Kudus, Jawa Tengah. Hal tersebut diketahui dari hasil penelitian yang dilakukan oleh tim dari FK-KMK Universitas Gadjah Mada (UGM).

Baca Juga: Artis Senior Fuad Alkhar ‘Wan Abud’ Dikabarkan Tutup Usia, Sederet Artis Ini Turut Berbelasungkawa

“Ada satu fakta yang juga mengejutkan dan ini sudah dikasih tahu tapi tetap terjadi, akhirnya varian terbaru dari Covid india mendarat di Indonesia tepatnya di jantung kota Jawa Tengah di Kudus ,” ujar Denny.

“Ini semua terjadi karena sesuatu yang kita memang sudah siapkan, tapi terjadinya itu enggak ada hubungannya sama persiapan,” tambahnya Denny.

Baca Juga: Cukup Pakai Resep 3 Bahan Ini, Asam Lambung Normal Kembali Secara Alami!

Tak dipungkiri, penambahan kasus positif Covid-19 di wilayah Jakarta juga mengalami peningkatan dalam beberapa hari terakhir. Kooordinator Humas Rumas Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Wisma Atlet Letkol TNI Laut M. Arifin juga sempat mendesak Pemprov DKI untuk menarik rem darurat yakni melakukan PSBB secara ketat.

“Pak Anies Baswedan sudah sampaikan mencoba untuk melihat ke masa depan dan ternyata yang dilihat juga kurang baik dan dia sampaikan bahwa disini fasenya sudah mengkhawatirkan jika ternyata terjadi sesuatu yang tidak diinginkan beliau tidak segan-segan untuk sekali lagi ketiga kalinya menarik rem darurat”, ungkap Denny.

Baca Juga: Tips Cantik Alami dengan 5 Ramuan Masker Kunyit, Wajah Cerah Bebas Jerawat

Menyikapi terkait penanganan kasus Covid-19, Denny berpendapat bahwa Indonesia sendiri memiliki banyak sekali pulau dan sangat berbeda dengan Malaysia, sehingga cara penanganan kasus Covid-19 tentu akan dinilai berbeda dengan Malaysia yang kini telah memutuskan untuk memperpanjang masa lockdown total.

“Indonesia dengan kepulauannya adalah sesuatu yang berbeda dengan apa yang ada di Malaysia,” ujar Denny.

Baca Juga: Soal Aksi Demo Karyawannya, PT Karyamitra Budisentosa Caruban Janji Bayar Gaji dan THR

Di akhir ramalan, Denny pun menyarankan agar masyarakat Indonesia tidak meresikokan orang lain terkait dampak buruk dari virus Covid-19 yakni dengan tidak melanggar protokol kesehatan (prokes) sebagai bagian dari kebijakan pemerintah dalam menangani penyebaran virus Covid-19.

“Saran dari saya jangan akhirnya meresikokan orang lain, kenakan masker dengan benar dan jangan melanggar apapun yang memang disyaratkan,” tutur Denny.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: YouTube Denny Darko

Tags

Terkini

Terpopuler