Membongkar Mitos Feng Shui, Kisah Dewa Ikan Asin yang Banyak Disembah

- 14 Desember 2020, 16:12 WIB
Ilustrasi feng shui menarik kekayaan.*
Ilustrasi feng shui menarik kekayaan.* /Pixabay/5461997

LINGKAR MADIUN - Kamu tentu merasa heran dengan ungkapan “Dewa Ikan Asin”, itu adalah sindiran yang dipakai oleh masyarakat China untuk menertawakan orang-orang yang mendewakan atau mempercayai sesuatu yang sebenarnya tidak ada dan tidak dimengerti.

Ungkapan tersebut dalam bahasa aslinya disebut “bao jun shen”. Terdapat kisah beberapa ratus yang lalu, seorang pemburu berhasil menangkap seekor rusa kecil yang hidup di tepi sungai Jun.

Namun, ia tidak segera membawa rusa itu pulang. Rusa itu ia ikatkan pada sebatang pohon di tepi jalan kecil yang hampir tidak pernah dilalui orang. Ia pun kembali berburu.

Baca Juga: Member BTS V Ulang Tahun, Idol K-Pop Pertama yang Dirayakan dengan Iklan Majalah Time

Baca Juga: BTS Masuk Nominasi TDY Awards, Satu Personelnya Jeon Jungkook Dikenal Multitalenta,Simak Ulasannya

Tak lama kemudian, serombongan pedagang melintas di tempat tersebut. Salah seorang dari mereka yang melihat rusa itu, berhenti dan melepaskannya, lalu membawanya serta dalam rombongan. Sebagai gantinya, di tempat yang sama, orang itu meletakkan seekor ikan asin.

Ketika sang pemburu kembali, ia kaget melihat rusa kecilnya hilang. Hanya ada seekor ikan asin tergeletak di tempat ia mengikat rusa tangkapannya. Padahal sejauh yang ia tahu, jalan tersebut belum pernah dilewati orang asing sebelumnya.

Namun, rusa kecilnya telah lenyap begitu saja dan berubah menjadi ikan asin. Pemburu itu mengira rusa tersebut adalah jelmaan seorang dewa yang sakti. Kejadian aneh itu pun segera tersebar luas.

Baca Juga: Member BTS V Ulang Tahun, Idol K-Pop Pertama yang Dirayakan dengan Iklan Majalah Time

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Buku Membongkar Mitos Feng Shui


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x