Soroti Kasus Habib Rizieq, Fadli Zon Singgung Soal Wajah Hukum Indonesia Saat Ini!

- 30 Juni 2021, 18:35 WIB
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon.*
Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon.* /Twitter/@fadlizon./

Lingkar Madiun- Banyak simpatisan dari Habib Rizieq Shihab menilai bahwa vonis 4 tahun penjara yang terima mantan Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) dinilai tidak adil.

Keputusan dari pengadilan Jakarta Timur yang menjatuhi hukuman 4 tahun penjara untuk Habib Rizieq dinilai begitu jelas memperlihatkan ketidakadilan di masyarakat serta sangat berlebihan.

Lantaran merasa geram dengan hal tersebut, anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Fadli  Zon pun turut membeberkan bagaimana wajah hukum di Indonesia saat ini sebagaimana diungkapkan dalam unggahan kanal Youtubenya pada 24 Juni 2021 lalu.

Baca Juga: Usia Melebihi 20 Tahun ,Tapi Tinggi Badan Masih Kurang? Jangan Khawatir, Coba Lakukan Hal Ini

“Hukum dianggap sudah menjadi subordinasi politik atau kepentingan politik sehingga hukum sesuai dengan selera penguasa, siapa yang mau dihukum dan siapa yang tidak,” ujar Fadli.

“Belum lagi jumlah hukumannya, tahun hukumannya sama dengan kasus-kasus yang dianggap berat dalam hal korupsi dan pidana lainnya, seolah ini dipersamakan seperti itu,” lanjutnya.

Fadli mengatakan bahwa adanya kasus ketidakadilan hukum tersebut hanya akan menciptakan kegelisahan di masyarakat Indonesia. Ia menilai bahwa saat ini hukum sudah tidak menjadi alat untuk mencari kebenaran, melainkan melegitimasi kebenaran dan keadilan bagi kekuasaan dan menjadi sangat berbahaya.

Baca Juga: BKN Resmi Buka Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Hari Ini dan Login sscasn.bkn.go.id Untuk Mendaftar

“Kita melihat bahwa ada kegelisahan di tengah masyarakat, sekarang hukum tidak menjadi satu alat untuk mencari kebenaran, namun untuk melegitimasi kebenaran atau keadilan bagi kekuasaan, dan ini menurut saya sangat berbahaya,”terangnya.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: YouTube Fadli Zon Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x