Siapa Rizky Nopriansyah? Pelajar SMK Yapis Bogor yang Dituduh Pelaku Pembacokan Arya Saputra, Ini Profilnya

- 15 Maret 2023, 19:20 WIB
Kolase foto: Siapa Rizky Nopriansyah? Pelajar SMK Yapis Bogor yang Dituduh Pelaku Pembacokan Arya Saputra
Kolase foto: Siapa Rizky Nopriansyah? Pelajar SMK Yapis Bogor yang Dituduh Pelaku Pembacokan Arya Saputra /Instagram @rizkynofebian_ /

LingkarMadiun.com - Kasus pembacokan pelajar SMK Bina Warga, Arya Saputra hingga tewas di Simpang Pomad, Jalan Raya Jakarta – Bogor kini menyita perhatian publik.

Sebelum kedua pelaku dari tiga pelaku pembacokan Arya Saputra ditangkap, nama Rizky Nopriansyah pelajar SMK Suryakencana Yapis Bogor sempat terseret dalam kasus kriminal tersebut.

Rizky sempat mendapatkan tuduhan dari para netizen sebagai pelaku pembacokan setelah viralnya video detik-detik Arya Saputra mengalami tindak kekerasan.

Baca Juga: Siapa Cinta Kuya? Anak Pesulap Uya Kuya yang Kecelakaan Mobil di Amerika, Berikut Profil Biodatanya

Tuduhan tersebut dilayangkan netizen kepada Rizky lantaran pelajar SMK Suryakencana Yapis Bogor tersebut kerap mengenakan topi di setiap aktivitasnya saat di sekolah maupun kala bermain dengan temannya.

Sebagaimana diketahui, pelaku utama kasus pembacokan Arya Saputra yang kini masih buron ditengarai mengenakan topi berwarna kuning dan berasal dari SMK Yapis Bogor.

Rizky pun segera memuat video klarifikasi terkait namanya yang terseret dalam kasus pembacokan Arya Saputra pelajar SMK Bina Warga yang tewas di Simpang Pomad, Bogor.

Baca Juga: OASIS Episode 5 - 6 Tayang Kapan? Simak Jadwal Tayang, Spoiler, dan Link Nonton Ada di Sini

Melalui unggahan Instagramnya @rizkynofebian_ pada 10 Maret 2023 lalu, Rizky menegaskan bahwa dirinya bukanlah pelaku pembacokan Arya Saputra pelajar SMK Bina Warga yang tewas di Simpang Pomad, Bogor.

“Assalamualaikum nama saya Rizky Nopriansyah perihal kejadian yang sedang ramai sekarang ini saya akan mengklarifikasikan bahwa saya bukan pelaku pembunuhan tersebut, sekian dari saya wassalamu’alaikum wr.wb,” ungkapnya sebagaimana dikutip LingkarMadiun.com pada 15 Maret 2023.

Selain itu, Rizky juga turut mengungkapkan bahwa dirinya turut berduka cita atas meninggalnya Arya Saputra sebagai salah satu pelajar di Bogor.

“Turut berduka cita atas hilangnya nyawa salah satu pelajar di Bogor, TIDAK ADA KEMENANGAN YANG SEBANDING DENGAN NYAWA REST IN PEACE #STOPTAWURANPELAJAR,” tulisnya.

Rizky Nopriansyah sendiri dikenal sebagai sosok pelajar yang aktif, ramah, dan pandai bergaul.

Baca Juga: Usai Dibantai Liverpool di Anfield, Erik ten Hag Angkat Bicara

Hal tersebut terlihat dari banyaknya unggahan di sorotan Instagramnya  yang mengabadikan momen dirinya bersama dengan para teman dan guru.

Atas peristiwa tersebut netizen pun berpesan agar Rizky Nopriansyah tetap menjaga nama baiknya dan tidak takut dalam menyampaikan kebenaran.

Kini, dua orang pelaku dari tiga pelaku pembacokan Arya Saputra telah ditangkap pada 13 Maret 2023, sementara sang pelaku utama hingga kini masih buron.***

 

Editor: Ika Sholekhah Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x