Sinopsis ‘Start-Up’ Episode 2-3 Pertemuan Pertama Sol Da Mi dengan Nam Do San, Malam Ini di Netfilx

- 24 Oktober 2020, 11:20 WIB
episode 2-3 drama korea Start-Up
episode 2-3 drama korea Start-Up /

LINGKAR MADIUN- Drama korea Start-Up merupakan drama korea terbaru yang telah tayang di Netflix mulai tanggal 17 Oktober 2020 pukul 21.00 WIB kemarin. Drakor Start-Up telah memasuki episode 3 dan 4 pada akhir pekan ini, Sabtu-Minggu, 24-25 Oktober 2020.

Drama korea Start-Up dibintangi oleh Bae Suzy, Nam Joo Hyuk, Kim Seon Ho, dan Kang Han Na. Drama Korea Start-Up berkisah tentang perjuangan Suzy (Seol Dal Mi) serta Nam Joo Hyuk (Nam Do san) dalam mewujudkan mimpi masa muda mereka untuk bekerja di Sand Box yaitu sebuah tempat di Korea Selatan yang berhasil menciptakan berbagai perusahaan rintisan seperti layaknya Silicon Valley di Amerika. 

Start-Up akan membawa kita pada kisah empat pemuda dalam mengejar mimpi mereka di berbagai perusahaan start-up, berbalut cerita romantis yang akan menggetarkan hati.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 4 Cair Serentak Hari Ini 24 Oktober 2020, Sistem Penyaluran Triwulan, Cek Disini!

Baca Juga: Satgas Covid-19 : Presentase Kasus Aktif Covid-19 Terkecil 16,6 Persen

Sebagaimana diberitakan Kabar Lumajang dalam artikel ‘Sinopsis Drama Korea Start Up Episode 3, Kebohongan Cinta Pertama Sol Da Mi Semakin Tak Terkendali’ pada 23 Oktober 2020. Di episode 2, penonton masih dikenalkan dengan karakter utama dengan beberapa latar belakangnya.

Dal-Mi dan saudara perempuannya Won In-Jae terlibat perselisihan yang menyeret keduanya dalam persaingan yang mendalam. Hal itu terjadi sejak mereka berpisah, masing-masing memilih untuk tinggal dengan orang tua yang berbeda.

In-Jae hidup dalam kemewahan bersama ibu dan ayah tirinya, sementara Dal-Mi harus berjuang menjalani hidup dengan kondisi finansial yang pas-pasan karena ayah mereka meninggal secara tragis.

Baca Juga: Satgas Covid-19 : Jumlah Tes PCR Indonesia Tembus 82,5 Persen dari Target WHO

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x