Satgas Covid-19 : Presentase Kasus Aktif Covid-19 Terkecil 16,6 Persen

- 23 Oktober 2020, 22:44 WIB
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 dr. Reisa Broto Asmoro saat jumpa pers di Kantor Presiden, Jumat (18/9/2020) (Biro Pers Istana)
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 dr. Reisa Broto Asmoro saat jumpa pers di Kantor Presiden, Jumat (18/9/2020) (Biro Pers Istana) /

LINGKAR MADIUN -Kabar baik kembali datang dari Satgas Covid-19.Kasus aktif covid-19 di Indonesia hanya tinggal 16,6 % dari seluruh total kasus.Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 dr Reisa Brotoasmoro.

dr. Reisa memaparkan jumlah kasus aktif covid-19 di Indonesia terhitung sebanyak 63.733 kasus dari total seluruh kasus 381.910 positif yang pernah ada.Adapun penambahan kasusnya sekitar 4639.

Meskipun terjadi penambahan dan angkanya tergolong tinggi, Reisa menyatakan hasil tersebut merupakan kasus aktif dengan presentase terkecil selama Indonesia menghadapi pandemi.

Baca Juga: Satgas Covid-19 : Jumlah Tes PCR Indonesia Tembus 82,5 Persen dari Target WHO

Baca Juga: Rekomendasi 4 Aplikasi Reksa Dana untuk Pemula

Sementara itu, dari angka kesembuhan covid-19, juga mengalami penambahan 4.094 pasien sembuh per hari ini 23 Oktober 2020."Makin banyak pasien positif Covid-19 yang sembuh. Jumlahnya 305.100 atau mencapai hampir 80 persen dari seluruh total kasus sampai hari ini yang berjumlah 381.910 kasus," ucapnya.

Menurut Reisa,tren bagus yang ditunjukkan dari perkembangan covid-19 ini tidak bisa lepas dari kerja keras seluruh pihak dalam penanganan covid-19, termasuk peran industri farmasi dalam menyediakan obat-obatan.Reisa memastikan supply obat Covid-19 sudah didistribusikan ke-34 provinsi dan 760 rumah sakit rujukan.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Situs Resmi Satgas Covid-19


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x