Di Roma Italia Pakaian Adat dari NKRI Bertaburan Indah, Perigati HUT RI Ke-76

- 19 Agustus 2021, 09:15 WIB
KBRI Roma Gelar Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, Pakaian Adat Indonesia Warnai HUT ke-76 RI
KBRI Roma Gelar Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, Pakaian Adat Indonesia Warnai HUT ke-76 RI /Instagram @indonesianrome/

LINGKAR MADIUN- 100 peserta lebih berpakaian pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia. mereka mengikuti Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Roma.

Selasa 17 Agustus 2021, Inspektur Upacara pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76 ini adalah Duta Besar Indonesia untuk Italia, Esti Andayani dan komandan upacara adalah Kolonel (E) Wachyad, Atase Pertahanan KBRI Roma.

Dalam upacara tersebut, turut hadir Duta Besar Indonesia untuk Vatikan beserta keluarga dan staf KBRI Vatikan.

Detik-detik proklamasi ditandai dengan pemukulan gong sebanyak 17 kali, kemudian diikuti pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dan teks Pancasila.

Baca Juga: Tes SKD CPNS 2021 Kapan? Segera Simak Begini Jawaban BKN, Anda Wajib Tau!

Baca Juga: Persepektif Dian Sastrowardoyo Sangat Menginspirasi Bagaikan Biusan yang Luar Biasa dalam Menjalani Kehidupan

Selanjutnya, 3 pemuka agama dari komunitas Islam, Kristen dan Hindu secara bergiliran memanjatkan doa menyampaikan rasa syukur atas nikmat dan rahmat kemerdekaan Indonesia serta mendoakan kesehatan, keselamatan bagi seluruh rakyat dan bangsa Indonesia dan dunia dari pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

Selanjutnya, pada saat pengibaran bendera, 3 anggota Paskibra KBRI Roma, yaitu: Daniswara Zayna Windriyani Waskito, Ahmad Rizqi Al Zidan dan Felice Irwanda, dengan langkah tegap, kompak, dan rapi, telah berhasil menjalankan tugasnya untuk mengibarkan bendera Sang Saka Merah Putih.

Upacara ditutup dengan persembahan lagu-lagu perjuangan oleh 25 peserta aubade KBRI Roma yang terdiri dari anak-anak, pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) KBRI Roma dan suami dari para staf KBRI Roma.

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: KEMENLU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x