Menghebohkan, 100 Ekor Paus Terdampar di Pantai Barat Daya Sri Lanka

- 3 November 2020, 17:32 WIB
ilustrasi paus/pexels
ilustrasi paus/pexels /

LINGKAR MADIUN - Kabar menghebohkan datang dari Sri Lanka, penduduk dan Angkatan Laut bergotong-royong menyelamatkan lebih dari 100 paus yang terdampar di pantai barat daya Sri Lanka.

Dilansir KabarLumajang.com dalam artikel "Lebih dari 100 Paus Terdampar di Pantai Sri Lanka" dan dari laman Reuters, ratusan paus tersebut terjebak di pantai Panadura, bagian selatan ibu kota Sri Lanka, Kolombo, pada Senin, 2 November 2020.

Penduduk desa bahkan menentang jam malam yang diberlakukan pemerintah demi menyelamatkan para paus yang terdampar. 

Baca Juga: 10 Drama Korea Terbaru yang Akan Tayang di Tahun 2020 Sampai 2021 dan Wajib Ditonton!

Mereka bergabung bersama Angkatan Laut, mengarungi ombak untuk mendorong paus-paus kecil kembali ke laut. "Kami mendorong paus-paus itu semalaman, sekitar 100 hingga 120 paus," kata juru bicara Angkatan Laut Sri Lanka, Kapten Indika de Silva.

Meski berusaha keras, setidaknya 4 paus mati selama operasi penyelamatan tersebut. "Saya sedang memancing ketika melihat sesuatu yang gelap berkerumun di pantai," ujar Upul Ranjith, nelayan.

Ia berkata bahwa pihaknya bersama Angkatan Laut telah berusaha keras menyelamatkan paus-paus tersebut. "Saya tidak tahu mengapa ini terjadi. Ini pertama kali saya melihat paus terdampar seperti ini," tutur Ranjith.

Baca Juga: Presiden Turki Diserang Nitezen Setelah Hapus Bendera Taiwan, Pakar: Ini yang Membingungkan!

Sementara itu, fenomena paus terdampar di perairan dangkal masih menjadi misteri bagi para ilmuwan. Pada September 2020, dilaporkan ratusan paus mati di perairan dangkal pantai Australia.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Kabar Lumajang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x