Bangkitkan Ekonomi Lokal, PT Kimia Farma Beri Bantuan 6 Lapak Kontainer ke Pemkot Madiun

4 Mei 2021, 20:16 WIB
PT Kimia Farma beri enam lapak kontainer kepada Pemerintah Kota Madiun. /Instagram @pemkotmadiun_

Lingkar Madiun – Banyak pihak yang tertarik untuk ikut membantu Pemerintah Kota Madiun dalam upaya meningkatkan perekonomian lokal.

Upaya untuk meningkatkan perekonomian lokal merupakan sebuah gagasan dari Wali Kota Madiun, Maidi.

Baca Juga: Hoki Dewa, 5 Zodiak yang Isi Dompetnya Semakin Tebal di Bulan Mei 2021 Menurut Astrologi

Banyak dukungan dari perusahaan melalui anggaran Corporate Social Responsibility, termasuk PT Kimia Farma yang memberikan bantuan berupa lapak berjualan dari kontainer.

PT Kimia Farma memberikan lapak kontainer berjumlah enam bauh tersebut secara langsung di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Kota Madiun pada hari Senin, 3 April 2021.

Baca Juga: West Ham Vs Burnley , Kedudukan West Ham Aman di Posisi 5 , Burnley Antisipasi Masuk Degradasi

Wali Kota mengatakan bahwa bantuan CSR dari beberapa perusahaan ini untuk menyempurnakan yang sudah ada dan melengkapi yang belum ada.

“Pemerintah sudah memiliki program Lapak UMKM di tiap kelurahan. Terima kasih sekali kepada Kimia Farma yang telah ikut menyempurnakan program ini dengan bantuan lapak kontainer,” ujar Wali Kota.

Baca Juga: Luar Biasa! 2 Minuman Ini Mampu Meningkatkan Energi Selama Berpuasa

Enam lapak kontainer dari PT Kimia Farma tersebut akan ditempatkan di RPH sebanyak empat dan dua sisanya akan ditempatkan di Lapak UMKM Kelurahan Nambangan Lor.

RPH memang bukan sebuah lapak UMKM, tetapi ada beberapa pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sana.

Wali Kota berharap lapak kontainer yang diberikan dapat membuat para PKL lebih nyaman dalam berjualan.

“Nanti RPH juga akan kita renovasi. Bagian depan kita bongkar agar kelihatan dari jalan. Kalau ini menarik, orang pasti mau datang,” tutur Wali Kota.

Baca Juga: Ramalan Karir Virgo 4 Mei 2021 : Sikap Tegas Anda Sangat Diperlukan Untuk Menangani Sejumlah Masalah

Nantinya RPH juga akan dimanfaatkan sebagai sentra jual-beli agro hasil pertanian, baik buah maupun sayuran.

Buah dan sayuran yang dijual tidak hanya dari Kota Madiun, namun juga dari hasil perkebunan di daerah sekitar.

Wali Kota menyampaikan bahwa desain renovasi sudah berada dalam tahap proses dan pembangunannya akan dilakukan dalam waktu dekat.

“Pembangunan itu tanggung jawab kita bersama. Semakin banyak yang berpartisipasi, pembangunan juga cepat, tepat, bermanfaat. Cepat pembangunannya, tepat sasaran, dan manfaatnya dapat dirasakan masyarakat,” ucap Wali Kota.***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Tags

Terkini

Terpopuler