Gandeng Asparindo, Pemerintah Kota Madiun Akan Benahi Pasar di Madiun

- 13 Februari 2021, 16:50 WIB
Wali Kota Madiun, Maidi lakukan pertemuan secara virtual dengan Asparindo.
Wali Kota Madiun, Maidi lakukan pertemuan secara virtual dengan Asparindo. /Pemerintah Kota Madiun

LINGKAR MADIUN – Upaya meningkatkan perekonomian masyarakat terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Madiun.

Untuk melakukan hal tersebut, Pemkot Madiun menggandeng para ahli seperti Asosiasi Pengelola Pasar Indonesia (Asparindo).

sebagai langkah awal, Wali Kota Madiun, Maidi melakukan pertemuan secara virtual dengan pengurus DPP Asparindo di GCIO Kota Madiun.

Baca Juga: Raffi Ahmad Akan Diusung PKB dalam Pilkada DKI Jakarta 2024, Ternyata Akan Disandingkan dengan Sosok Ini

"Pertemuan Pemkot dengan Asparindo ini tak lain untuk memperbaiki sistem pengelolaan dan penataan pasar tradisional,"jelas Maidi

“Di Kota Madiun ada 18 pasar. Namun, belum semuanya tertata dengan baik. Dengan menggandeng Asparindo ini harapannya pasar tradisional bisa lebih hidup dan lebih menarik,” imbuhnya. 

Dari sekian pasar di Madiun, Walikota akan lebih mengarah pada Pasar Mojorejo sebagai sasaran area pasar yang perlu penataan ulang.

Baca Juga: Manchester City Vs Tottenham Hotspur, Pep: Mourinho dan Timnya Adalah Pesaing yang Hebat

Hal tersebut didasari faktor seperti luas wilayah yang memadai, namun sebagian besar lapaknya kosong.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Pemerintah Kota Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah