Pemkot Madiun Sebut 9 Warga Kota Madiun Terpapar Varian Omicron, Simak Begini Kata Walikota Madiun

- 24 Januari 2022, 06:00 WIB
Pemkot Madiun Sebut 9 Warga Kota Madiun Terpapar Varian Omicron, Simak Begini Kata Walikota Madiun
Pemkot Madiun Sebut 9 Warga Kota Madiun Terpapar Varian Omicron, Simak Begini Kata Walikota Madiun /Diskominfo Madiun

LINGKAR MADIUN- Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun memastikan dari 23 warganya yang menjalani isolasi karena terinfeksi Covid-19, ada 9 warganya yang ikut terpapar varian Omicron.

Kepastian ini diungkapkan Walikota Madiun, Maidi yang menyatakan bahwa kesembilan warga yang terpapar berasal dari  klaster lokal.

Karena setelah dilakukan trancking  dan tracing penularan Omicron di Kota Madiun dipastikan berasal dari klaster Bank.

Baca Juga: Menolak Jabat Tangan dengan Haji Faisal Saat Berkunjung, Doddy Sudrajat Beri Sinyal Adanya Niat Terselubung?

“Saya sudah terlusuri sebanyak 149 orang ditamba 380 orang lagi. Hasilnya ada yang positif 15 orang. Sebanyak 13 orang diantaranya Omicron. Sembilan dari kota Madiun, empat dari luar,” ungkap Maidi yang dikutip Cover Both Side dari Antara pada Minggu, 23 Januari 2022.

 

Dengan ditemukannya sembilan kasus Omicron di Kota Madiun membuat Maidi warganya untuk selalu taat prokes.

Menurutnya, Prokes menjadi salah satu cara untuk melindungi setiap orang agar varian Omicron yang memiliki kecapatan menular lebih tinggi jika dibandingkan dengan varian Delta tidak dapat menular.

Baca Juga: Sosok Pengganti Presiden Jokowi di 2024 Telah Terungkap, Berwatak Keras, Tidak Menikah, dan Suka Foya-foya?

“Tetap patuhi displin protokol kesehatan dengan memakai masker, menjauhi kerumunan, dan menjaga kebersihn diri. Sebab prokes akan melindungi kita semua,” ucap Maidi selanjutnya.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x