Inilah 3 Sumpah Rasulullah SAW yang Sangat Dibenci Setan Hingga Saat Ini! Begini Ulasannya

22 Februari 2021, 15:03 WIB
Ilustrasi Iblis /Pixabay/

LINGKAR MADIUN- Suatu ketika Rasulullah SAW pernah mengucapkan 3 sumpah di depan para sahabatnya.

Ketiga sumpah ini diketahui sangat dibenci oleh setan, karena sumpah ini berisi nasehat kepada para sahabat kala itu dan umat muslim pada umumnya hingga saat ini.

Sumpah merupakan salah satu cara untuk mendapatkan pengakuan agar argumen yang disampaikan menjadi lebih terpercaya.

Namun, apabila sumpah yang terlontar tersebut adalah dari manusia agung dan pilihan Allah SWT tentunya bukan dalam rangka penguatan terhadap argumennya melainkan untuk mengajarkan kepada umatnya agar selalu berhati-hati dalam berbuat dan berucap.

Baca Juga: Tanda Zodiak Cina Mana yang Paling Ambisius? Simak Ulasan Selengkapnya

Baca Juga: 12 Ramalan Zodiak 22 Februari 2021, Salah Satu Zodiak Akan Mendapat Kesuksesan Hari ini

Adapun tiga sumpah Rasulullah SAW tersebut tertuang dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Ahmad yang didapatkan dari Abu Kansyah al-Anmari, bahwasannya ia berkata ‘Saya pernah mendengar Rasulullah SAW bersabda’:

“Ada tiga perkara yang aku bersumpah atas ketiganya yaitu tidak berkurangnya harta karena sedekah, maka bersedekahlah. Tidaklah seseorang yang memaafkan perbuatan orang yang dzalim kepada dirinya, melainkan akan Allah tambah dengan kemuliaan. Dan tidaklah seseorang yang membuka pintu atas dirinya untuk meminta-minta kepada manusia, melainkan akan Allah buka untuknya pintu menuju kefakiran.” (HR. Ahmad dan Al-Bazar)

Baca Juga: Tanda Zodiak Cina Mana yang Paling Ambisius? Simak Ulasan Selengkapnya

Baca Juga: 12 Ramalan Zodiak 22 Februari 2021, Salah Satu Zodiak Akan Mendapat Kesuksesan Hari ini

1. Sedekah Tidak Mengurangi Harta

Sumpah Rasulullah SAW yang pertama adalah tidak berkurangnya harta karena sedekah, segala amalan sholeh berupa sedekah, infak, dan zakat yang dilakukan dijalan Allah SWT tidak akan membuat kekayaan dan kepemilikan harta seseorang berkurang.

Dengan bersedekah, rizki yang didapatkan akan bertambah berkali lipat. Oleh karena itu, Rasulullah SAW sangat menyarankan umatnya untuk selalu bersedekah dalam bentuk apapun, karena sesungguhnya bersedekah adalah salah satu jalan diantara beberapa jalan dakwah.

Dalam hal ini Allah SWT tidak akan menyia-nyiakan pengorbanan seseorang dalam bersedekah walaupun secuil apapun maka tetaplah Allah SWT akan membalasnya dengan pahala yang sangat besar.

Baca Juga: Tanda Zodiak Cina Mana yang Paling Ambisius? Simak Ulasan Selengkapnya

Baca Juga: 12 Ramalan Zodiak 22 Februari 2021, Salah Satu Zodiak Akan Mendapat Kesuksesan Hari ini

2. Bersabar dan Memaafkan Akan Diganjar Kemuliaan

Diantara hikmah adanya orang yang dzalim adalah anjuran bagi kita untuk berlaku sabar dan tidak meladeni kedzalimannya tersebut.

Sumpah Rasulullah SAW ini secara tidak langsung akan menjadi penawar bagi orang yang teraniaya, bahkan bukan hanya sekedar penawar, namun kemuliaan yang tinggi disisi Allah SWT yang ditawarkan.

Maka, percayalah bahwa Allah SWT tidak akan memandang remeh orang-orang yang bersabar dari penganiayaan terhadap dirinya melainkan ganjaran besar yang menanti, bahkan Allah SWT memuliakan orang yang bersabar ketika menerima sesuatu kedzaliman dengan membuat doanya makbul ketika ia berdoa.

Baca Juga: Tanda Zodiak Cina Mana yang Paling Ambisius? Simak Ulasan Selengkapnya

Baca Juga: 12 Ramalan Zodiak 22 Februari 2021, Salah Satu Zodiak Akan Mendapat Kesuksesan Hari ini

3. Meminta-Minta Merupakan Pintu Kefakiran

Islam mengajarkan kepada umatnya untuk mencari rezeki dengan cara yang terhormat dan mencela budaya meminta-minta. Oleh sebab itu, Islam memandang mulia orang-orang yang berusaha mencari rezeki secara halal.

Sebaliknya, jika mendapat harta dari hasil usaha mengemis bukanlah sesuatu yang patut untuk dibanggakan.

Baca Juga: Tanda Zodiak Cina Mana yang Paling Ambisius? Simak Ulasan Selengkapnya

Baca Juga: 12 Ramalan Zodiak 22 Februari 2021, Salah Satu Zodiak Akan Mendapat Kesuksesan Hari ini

Demikianlah ketiga sumpah Rasulullah SAW bagi seluruh umatnya yang sangat dibenci oleh setan, hal tersebut dikarenakan sumpah tersebut menyuruh pada kebaikan. Semoga pembahasan ini bermanfaat serta dapat menambah wawasan tersendiri bagi kamu.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Youtube Cinta Islam

Tags

Terkini

Terpopuler