Gambaran Keindahan Perhiasan Penghuni Surga yang Menakjubkan

- 17 Januari 2021, 17:15 WIB
Gambaran Keindahan Perhiasan Penghuni Surga yang Menakjubkan
Gambaran Keindahan Perhiasan Penghuni Surga yang Menakjubkan /pexels

LINGKAR MADIUN - Mendengar kata "surga" gambaran kenikmatan dan keindahan akan terlintas meski keindahan tersebut melebihi apa yang kita bayangkan.

Keindahan surga yang luar biasa diperuntukkan kepada hamba yang bertakwa dan mereka akan mendapatkan banyak perhiasan.

Rasulullah menjelaskan bahwa penghuni surga berisi orang-orang muda, bersih, halus, tidak memiliki rambut kemaluan dan bulu ketiak dengan tinggi 60 hasta, berusia 33 tahun, berkulit putih dan berpakaian hijau.

Baca Juga: 10 Sifat Kepribadian Virgo Menurut Astrologi, Salah Satunya Makluk yang Suka Bergaul

Baca Juga: Inilah 8 Tanda Datangnya Kematian Menurut Ronggowarsito, Apa Saja? Simak Ulasannya Disini!

Ada seseorang yang selalu menghidangkan makanan dengan fasilitis air minum dari sumber salsabil, taman surga di bawah ‘arsy, dan berbagai macam buah-buahan.

Terdapat burung yang sebelah badannya daging yang dimasak, dan sebelah lainnya terasa dipanggang. Penghuni surga akan memakan daging burung tersebut sepuasnya.

 

Penghuni surga memiliki 70 perhiasan yang beragam warnanya. Setiap jari-jari mereka terdapat sepuluh cincin dengan tulisan sebagai berikut:

Baca Juga: Ramalan Primbon Weton Sabtu Kliwon, Simak Watak Dan Perjalanan Karirmu!

Baca Juga: Trofi Pertama Dalam Kariernya, Pochettino Malah Terpapar Positif Virus Covid-19

1. Cincin ke 1

Selamat sejahtera karena kesabaranmu.

2. Cincin ke-2

Masuklah dalam Surga yang merupakan tempat yang sejahtera dan aman.

3. Cincin ke-3

Surga diwariskan kepada orang-orang yang berbuat kebaikan.

4. Cincin ke-4

Dihilangkan dari kamu seluruh kesedihan dan duka cita.

5. Cincin ke-5

Penghuni suga memakai intan dan berbagai macam perhiasan indah.

Baca Juga: Terawangan Eyang Ratih Sebut Angin Puting Beliung Akan Melanda Jakarta di Awal Tahun 2021, Benarkah?

Baca Juga: 7 Tanda Dia Adalah Jodoh Kamu, Salah Satunya Saling Percaya

6. Cincin ke-6

Penghuni surga dinikahkan dengan bidadari yang cantik jelita.

7. Cincin ke-7

Di dalam surga terdapat segala hal yang diingini dan semua hal tersebut sedap dipandang mata, orang beriman akan kekal di dalamnya.

8. Cincin ke-8

Kamu berteman dengan para nabi dan orang-orang yang beriman.

9. Cincin ke-9

Kamu akan muda dan tidak akan tua.

10. Cincin ke-10

Kamu tinggal di tempat dimana tidak ada tetangga yang akan menganggumu.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Kitab Tanbihul Ghafilin tulisan Abu Laits As Samarqandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x