Cara Membuat Tumis Jamur Tiram Mudah, Sederhana, dan Enak

4 Desember 2020, 12:20 WIB
Ilustrasi jamur tiram /Pixabay

LINGKAR MADIUN -  Jamur tiram atau disebut dengan Pleurotus ostreatus adalah jamur pangan dari kelompok Basidiomycota dan termasuk kelas Homobasidiomycetes dengan ciri-ciri umum tubuh buah berwarna putih hingga krem dan tudungnya berbentuk setengah lingkaran mirip cangkang tiram dengan bagian tengah agak cekung

Sudah bukan rahasia lagi jika jamur tiram kaya sekali akan manfaatnya untuk tubuh. Maka tidak heran jika jamur tiram sendiri sangat dianjurkan untuk dikonsumsi secara rutin.

Baca Juga: Minuman Pembangkit Mood Milkshake Oreo. Berikut Ini Cara Mudah Membuat Milkshake Oreo

Baca Juga: Sinopsis REPLAY Drama Web Korea 2021, Dibintangi Miyeon (G) I-DLE dan Hwiyoung SF9

Selain harganya yang murah, jamur tiram pun bisa diaplikasikan ke dalam berbagai macam bentuk makanan. Salah satunya adalah masakan rumahan yakni tumis.

Tumis jamur tiram sendiri merupakan salah satu teman nasi yang banyak digemari. Selain cara membuatnya yang mudah, bahan-bahan pelengkapnya pun juga mudah didapatkan. Penasaran bagaimana cara membuat tumis jamur tiram?

Baca Juga: Resep Donat Kentang dan Donat Tanpa Kentang yang Sederhana dan Dijamin Enak

Berikut ini adalah bahan-bahan serta cara membuat tumis jamur tiram

Bahan-bahan yang harus disiapkan

1. 200 gram jamur tiram yang sudah dicuci dan disuir-suir
2. 1 buah wortel yang sudah dicuci dan dipotong-potong sesuai selera

Baca Juga: Cara Membuat Cilok Tepung dan Cilok Mercon Sederhana, Enak, dan Anti Gagal

3. 4 batang sawi hijau yang sudah dicuci dan dipotong-potong
4. 1/2 bawang bombai yang sudah diiris tipis
5. 2 siung bawang putih yang sudah diiris tipis
6. 3 siung bawang merah yang sudah diiris tipis

7. 3 buah cabai merah besar yang sudah diiris tipis
8. Garam secukupnya
9. Penyedap rasa secukupnya
10. Merica bubuk secukupnya

Baca Juga: Resep Cara Membuat Seblak Terenak, Mudah, Dan Bikin Ketagihan, Simak Berikut Ini

11. Saus tomat secukupnya
12. Kecap secukupnya
13. Saus tiram secukupnya

14. Minyak secukupnya
15. Air secukupnya
16. 1 butir telur ayam yang sudah dikocok lepas

Baca Juga: Resep Cara Membuat Soto Ayam Lamongan dan Soto Ayam Kampung Enak dan Anti Gagal

Cara membuat tumis jamur tiram

1. Pertama-tama, orek telur yang sudah dikocok lepas. Jika sudah matang, sisihkan

2. Tumis bawang bombai, bawang merah, bawang putih, dan cabai merah besar. Tunggu sampai aroma tercium harum

3. Jika sudah mengeluarkan aroma harum, masukkan wortel dan air sedikit demi sedikit. Tunggu sampai wortel setengah matang

Baca Juga: Resep Cara Membuat Mie Ayam Spesial yang Enak dan Dijamin Bikin Ketagihan

4. Setelah itu, masukkan jamur dan sawi hijau. Jangan lupa untuk menambahkan penyedap rasa, garam, dan merica. Tunggu sampai sayuran matang

5. Apabila sayuran sudah matang, masukkan saus tomat, saus tiram, dan kecap. Aduk-aduk sampai tercampur merata.

Baca Juga: Resep Cara Membuat Sayur Asam Jawa Spesial dan Enak

6. Jika sudah merata, masukkan orek telur yang tadi disisihkan. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur merata. Jangan lupa untuk mencicipi rasanya, apabila sudah pas, tumis jamur tiram sidap dihidangkan.

Itulah cara membuat tumis jamur tiram, bagaimana sangat mudah, bukan? Selamat mencoba.***

Editor: Rendi Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler