Resep Membuat Donat Tanpa Kentang, Dijamin Rasanya Gurih dan Nikmat, Selengkapnya Ada Disini!

3 Agustus 2023, 10:55 WIB
Resep Membuat Donat Tanpa Kentang, Dijamin Rasanya Gurih dan Nikmat, Selengkapnya Ada Disini! /unsplash.com/Omar Al-Ghosson

 

LingkarMadiun.com - Bagi Anda pecinta kue donat wajib mencoba resep ini dijamin nantinya akan ketagihan.

Kue donat biasanya sering dijadikan suguhan maupun dikonsumsi sendiri.

Tak perlu repot-repot pesan dari luar, Anda bisa mencoba membuatnya di rumah dijamin higienis dan rasanya mantul.

Sebagaimana dilansir dari kanal YouTube CR COOK, berikut resep membuat donat yang lembut tanpa kentang dijamin gurih dan nikmat:

Baca Juga: Resep Chicken Steak Cara Membuatnya Mudah, Dijamin Rasa Juara, Selengkapnya Ada Disini!

Bahan-bahan:

250 gr tepung terigu pro tinggi (cakra kembar)

2 kuning telur

30 gr gula pasir

40 gr margarin

130 ml susu cair dingin (ultra)

1 1/2 sdt ragi (fermipan)

1/4 sdt garam

Cara membuat:

Baca Juga: Resep Camilan Cimol Anti Gagal, Dijamin Gurih Bikin Nagih, Cara Membuat Lengkapnya Ada Disini

1.Masukkan tepung terigu, gula pasir dan ragu lalu aduk hingga rata.

2.Tambahkan kuning telur dan susu cair lalu mixer hingga setengah kalis.

3.Masukkan margarin dan garam, mixer kembali hingga adonan elastis.

4.Bagi adonan menjadi 15 bagian.

5.Bulatkan adonan satu per satu sampai permukaannya mulus, lalu simpan ke loyang yang sudah ditaburi tepung terigu.

6.Diamkan selama 30 menit, tutup dengan kain bersih agar adonan mengembang.

7.Pipihkan adonan menggunakan jari secara perlahan-lahan.

8.Lubangi bagian tengah adonan, usahakan untuk olesi alat pelubangnya menggunakan tepung agar tidak lengket.

9.Istirahatkan kembali adonan selama 25 menit dan tutup menggunakan kain bersih.

10.Goreng donat menggunakan api kecil, jangan lupa untuk dibalik.

11.Beri donat dengan taburan gula halus di sisi atasnya.

11.Donat siap disajikan.***

Editor: Desy Puspitasari

Tags

Terkini

Terpopuler