Cara Membuat Buket untuk Hari Ibu Nasional, Murah Bisa Pakai Kertas Kado, Berikan Kado Buket untuk Ibumu!

- 21 Desember 2022, 15:40 WIB
Tangkapan layar: Cara Membuat Buket untuk Hari Ibu Nasional
Tangkapan layar: Cara Membuat Buket untuk Hari Ibu Nasional /Youtube Craftahra/

LingkarMadiun.com - Ibu merupakan sosok paling penting dalam hidup, oleh karena itu jangan lupa turut merayakan Hari Ibu dan berterima kasih dengan memberikan kado terindah. 

Banyak pilihan kado yang bisa diberikan kepada Ibu, salah satunya adalah buket. Ibu akan semakin tersentuh jika anda membuat buket tersebut sendiri. Ibu akan melihat perjuangan anda dalam memberinya kado spesial. 
 
Ada banyak macam buket, diantaranya yakni buket bunga, buket uang, buket hijab, buket snack dan banyak yang lainnya. 
 
 
Anda tinggal memilih yang mana cocok dan menjadi kesukaan ibu anda. Untuk mempermudah anda memberikan kado istimewa berupa buket kepada Ibu di hari Ibu ini. 
 
Berikut LingkarMadiun.com merangkum cara membuat berbagai macam buket dilansir dari YouTube Craftahra: 
 
1. Buket Uang
 
Alat dan  Bahan: 
 
Pecahan uang yang akan dibuat buket
Kertas kado polos
Dua lembar kertas HVS
Plastik biasa
Kardus bekas
Gunting dan Cutter
Penggaris
Double Tip dan selotip 
Pita Satin 
Bunga Artificial jika butuh
 
 
Langkah Pembuatan: 
  • Buatlah pola buket dari kardus  menggunakan penggaris dan pensil dengan ukuran membulat di atas dan mengecil dibagian bawah sebagai pegangan
  • Buatlah ukuran lebar bagian atas yakni 23 cm, panjang atas kebawah 38 cm, dan panjang bagian pegangan 15 cm. 
  • Ukuran tersebut cocok untuk buket uang 10 lembar
  • Masukkan uang ke plastik satu persatu lalu diselotip bagian samping dan atas
  • Jangan lupa tempelkan double tip diseluruh uang yang telah dimasukkan ke plastik
  • Tempelkan uang yang telah disiapkan ke kardus pola buket yang telah dibuat secara rapi dan pastikan permukaan kardus tertutup semua dengan uang
  • Tambahkan kardus panjang yang ditempel dibagian belakang agar membuat buket lebih kuat
  • Potong kertas kado menjadi dua bagian. Lalu masing-masing bagian potong  menjadi 3 bagian. 
  • Alas buket pertama yakni kertas HVS yang telah dilipat sedikit kemudian diselotip
  • Tempelkan ke kedua kertas HVS yang telah diselotip ke pola buket kardus
  • Lipat kertas kado agak miring dan beri selotip
  • Tempelkan setiap layer kertas kado dan kertas HVS secara bergantian 
  • Lalu bagian depan bawah bisa ditutupi menggunakan HVS yang telah dilipat-lipat supaya buket terlihat lebih mengembang dan besar serta rapi. 
  • Beri terus layer hingga menutupi segala bagian dan terlihat rapi
  • Dan terakhir,kaitkan pita di pegangan buket
  • Tambahkan bunga artificial jika ingin penampilan buket tampak lebih bagus dan mewah. 
 
2. Buket Jilbab
 
Alat dan  Bahan: 
 
Hijab Pashmina
Kertas BC/Buffalo 
Double tip dan gunting 
Karet Jepang 
Pita Kotak 2,5 x 30 cm 
Bunga artificial atau bunga kering  jika butuh
 
Langkah pembuatan: 
  • Tumpuk jilbab jadi 3 bagian 
  • Lipat kecil-kecil setiap tumpukan jilbab tersebut
  • Kemudian diikat pakai tali jepang
  • Lakukan disetiap tumpukan hijab yang lain 
  • Satukan semua lipatan hijab dan rapikan sisa hijab yang ada dibawah dengan ikat pakai tali
  • Tempelkan double tip pada kertas BC dan buatlah hingga membentuk cone ice cream.
  • Jika ada sisa kertas, silahkan digunting dan dirapikan 
  • Jika sudah, masukkan jibab tersebut kedalam kertas BC yang sudah siap
  • Tarik dan rapikan lipatan-lipatan kecil agar membentuk bunga yang mekar 
  • Buatlah kartu ucapan mudah dari kertas BC dan tempelkan pada tusuk sate lalu masukkan ke buket jilbab. 
  • Buatlah Pita dan jangan lupa tempelkan double tip agar pita dapat menempel
  • Tambahkan bunga artificial jika ingin tampilan buket jilbab lebih menarik
 
3. Buket Snack
 
Alat dan  Bahan: 
 
Gunting dan Cutter 
Selotip 
Kertas HVS 6 Lembar
Double tip
Kertas kado motif
Snack bisa disesuaikan 
Tusuk sate 
Pita coklat lebar 2,5 cm 
Sterofoam ukuran 17 x 12 x 3 cm (bisa bekas)
 
 
Langkah pembuatan: 
  • Rekatkan tusuk sate dibagian belakang snack menggunakan selotip jika kurang kuat bisa rekatkan menggunakan lem tembak
  • rekatkan dua sterofoam dan bedakan ketinggian diantara dua sterofoam tersebut
  • Bungkus sterofoam yang telah ditempel dengan kertas HVS 
  • Tusukkan snack ke strerofoam dari bagian tengah menyamping ke kanan kiri, Jika ingin lebih kuat selotip bagian belakangnya. 
  • Lalu tusukkan snack di bagian depan mulai dari samping ke tengah dan diselipkan ditengah-tengah, pastikan rapi
  • Sambungkan dua HVS dengan posisi agak mirik untuk bagian tengah buket, ukuran sesuaikan dengan buket
  • Beri selotip bagian samping dan belakang
  • Potong kertas kado menjadi dua bagian. 
  • Lipat agak mirik kertas kado dan beri selotip barulah pasangkan dibuket secara bergantian. Beri kombinasi antara kertas kado dan HVS agar lebih menarik.
  • Beri terus layer hingga menutupi segala bagian dan terlihat rapi.
  • Dan terakhir,kaitkan pita di pegangan buket
  • Tambahkan bunga artificial jika ingin penampilan buket tampak lebih bagus dan mewah. 
Demikian adalah cara membuat buket yang bisa anda berikan kepada Ibu sebagai kado di Hari Ibu Nasional.***

Editor: Ika Sholekhah Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x