Pikiran Rakyat Peroleh Peroleh Penghargaan Media Brands Award 2022 di Perayaan HUT SPS ke-76

7 Juli 2022, 10:15 WIB
CEO Pikiran Rakyat Media Network, Agus Sulistriyono menerima penghargaan dari Gubernur Riau /CEO Pikiran Rakyat Media Network, Agus Sulistriyono menerima penghargaan dari Gubernur Riau

LingkarMadiun.com- Dalam Perayaan Puncak Hari Ulang Tahun ke-76 Serikar Perusahaan Pers (SPS), kini Pikiran-Rakyat.com mencatatkan prestasi kembali.

Dalam perayaan HUT ke-76 tahun ini, SPS mengusung tema 'Kolaborasi Menuju Kebangkitan Ekonomi Indonesia'.

Dalam acara puncak HUT ke-76 SPS yang diselenggarakan pada hari Rabu, 6 Juli 2022 di Kota Pekanbaru berjalan dengan meriah dan lancar.

Pikiran-Rakyat.com kembali dianugerahi pengaharagaan sebagai pemenang Media Brands Award 2022 kategori media lokal.

Baca Juga: Kasus Subang, Saksi Ini Sempat Dicurigai Pasca Kejadian, Justru Diduga Bukan Dalangnya?

Piagam diserahkan oleh Gubernur Riau yang diwakili Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto kepada CEO Pikiran Rakyat Media Network, Agus Sulistriyono.

Keberhasilan yang diraih oleh Pikiran-Rakyat.com ini menunjukkan media ini mampu berkembang pesat.

Brand Pikiran-rakyat.com berangkat dari koran lokal Pikiran Rakyat di Jawa Barat.

Hal ini juga diungkapkan oleh CEO Pikiran Rakyat Media Network, Agus Sulistriyono.

"Alhamdulilah, brand Pikiran Rakyat semakin dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia lewat jaringan media PRMN," ujarnya.

Baca Juga: Disambut dengan Baik Oleh DPD RI, PRMN Siap Bangun Kolaborasi dan Sinergi Baru

Agus Sulistrioyono menambahkan bahwa Pkiran Rakyat mampu menjadi contoh brand media lokal yang sukses bertransformasi.

"Pikiran Rakyat bisa menjadi contoh brand media lokal yang sukses transfornasi digital yang kini sudah go nasional", kata Agus Sulistriyono, CEO Pikiran Rakyat Media Network.

Seperti diketahui, Pikiran-rakyat.com yang  bertransformasi menjadi media berjaringan yang mengusung konsep ekonomi kolaboratif dalam ekosistem Pikiran Rakyat Media Network (PRMN).

Saat ini lebih dari 225 media mitra PRMN tersebar di seluruh kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Bursa Transfer: Batal Pensiun, Zlatan Ibrahimovic Teken Kontrak Kembali Bersama AC Milan, Berapa Lama? 

Sementara itu ada sejumlah rangkaian kegiatan yang dilaksanakan bersempena HUT SPS ke-76 kali ini.

Di antaranya, media dan investment expo, dialog nasional dan penobatan pemenang kompetisi creative journalism challenges bagi masyarakat umum.***

 

Editor: Khoirul Ma’ruf

Tags

Terkini

Terpopuler