Vaksin Sinovac Telah Tiba, Menkes Budi Prioritaskan Untuk Tenaga Kesehatan di 34 Provinsi

- 31 Desember 2020, 17:35 WIB
Vaksin Covid-19 Sinovac
Vaksin Covid-19 Sinovac /

 

LINGKAR MADIUN – Vaksin Covid-19 Sinovac telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten. Sebanyak 1,8 juta vaksin tersebut merupakan kloter kedua yang dikirim dari China dan sampai pada Kamis 31 Desember 2020 sekitar pukul 11.57 WIB.

Pemerintah berencana untuk membawa vaksin itu ke PT Bio Farma di Bandung, Jawa Barat,

Hal ini dikarenakan vaksin harus disimpan sesuai dengan protokol penyimpanan vaksin yang aman sesuai dengan standar Badan Kesehatan Dunia WHO.

Baca Juga: Lee Min Ho Akhiri Tahun 2020 dengan Donasikan Rp645 Juta untuk Bantu Anak Korban Pelecehan

 

Dalam konferensi pers di Bandara Soekarno-Hatta yang disiarkan akun YouTube Setpres, Menkes Budi mengharapkan kesegeraan pendistribusian vaksin yang pada tahap 1 akan mengutamakan tenaga kesehatan

"Insya Allah vaksin ini sudah bisa kita distribusikan ke 34 provinsi Indonesia untuk kita bisa memulai program vaksinasinya bagi para tenaga kesehatan kita," jelas Budi.

Ia menilai bahwa adanya vaksin ini tak lepas dari kerja keras pemerintah.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x