Vaksinasi Tahap Dua Dimulai, Pemerintah Sasar Pasar Tanah Abang

- 18 Februari 2021, 20:28 WIB
Pemerintah melakukan vaksinasi tahap dua yang dimulai dari para pedagang pasar Tanah Abang.
Pemerintah melakukan vaksinasi tahap dua yang dimulai dari para pedagang pasar Tanah Abang. /Instagram @kemenkes_ri

LINGKAR MADIUN– Vaksinasi tahap dua telah dimulai oleh Kementerian Kesehatan yang bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta untuk petugas pelayan publik.

Vaksinasi tersebut dilakukan pada hari Rabu, 17 Februari 2021 yang menyasar total 9.000 pedagang di Pasar Tanah Abang.

"Karena sering melakukan kontak dengan pelanggan secara langsung, maka para pedagang juga masuk dalam kelompok rentan tertular virus SARS-CoV-2," jelas Presiden Joko Widodo. 

Baca Juga: Tak Hanya Dijadikan Bahan Kerajinan, Berikut 5 Manfaat Bambu Bagi Kehidupan Sehari-Hari

Tidak hanya para pedagang, vaksinasi tahap dua ini juga ditargetkan untuk berbagai kelompok masyarakat yang rentan.

Tenaga pendidik, pelaku pariwisata, petugas pelayanan publik, pekerja transportasi publik, atlet, wartawan, tokoh agama, wakil rakyat, pejabat pemerintah, aparatur sipil negara, serta anggota TNI-Polri merupakan kelompok masyarakat yang rentan.

Presiden juga menuturkan bahwa pemerintah telah menargetkan 16,9 juta penduduk yang akan divaksinasi. 

Baca Juga: 4 Pesona Alam Destinasi Wisata Papua, Surga Kecil dari Indonesia Timur

“Dalam kalkulasi kami ada 16,9 juta yang nanti akan divaksin di seluruh Indonesia, plus 21,5 juta untuk yang lanjut usia,” ujar Presiden.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: Instagram Kementerian Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x