Pemakaman Kepala BIN Papua di TMP Kalibata Jakarta Selatan Dilakukan Secara Tertutup untuk Umum

- 27 April 2021, 14:58 WIB
Upacara prosesi Pemakaman Kepala BIN Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Karya Nugraha di TMP Kalibata Jakarta Selatan dilakukan secara tertutup untuk umum dan media
Upacara prosesi Pemakaman Kepala BIN Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Karya Nugraha di TMP Kalibata Jakarta Selatan dilakukan secara tertutup untuk umum dan media /Instagram/BIN Official

 

LINGKAR MADIUN - Kepala Badan Intelijen Nasional Daerah (Kabinda) Papua Brigjen I Gusti Putu Danny Nugraha Karya, yang gugur di Kampung Dambet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua,  dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta Selatan, pada hari ini, Selasa, 27 April 2021.

Deputi VII Badan Intelijen Negara (BIN) Wawan Hari Purwanto mengungkapkan bahwa pemakaman Kabinda Papua Brigjen I Gusti Putu Danny Nugraha Karya  berlangsung secara tertutup.

“Ya betul (pemakaman pukul 11.00 WIB), tapi maaf tertutup untuk umum,juga tertutup untuk media,”ungkapnya.

Baca Juga: Beri Waktu Jeda Untuk Berbuka Puasa, Wasit Liga Premier Diberi Apresiasi Oleh Warga Net

Dalam pemakaman tersebut, Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Dudung Abdurachcman. S.E.,M.M., selaku dan Gartap 1/Jakarta akan bertindak sebagai Inspektur Upacara penerimaan jenazah Alm. Mayjen TNI Anumerta I Gusti Putu Danny Nugraha Karya.

Kedatangan jenazah Brigjen  Danny  disambut dengan upacara militer dan selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan di rumah duka di Jl. Sederhana Cijantung Jakarta Timur sebelum dimakamkan di TMP Kalibata Jakarta Selatan.

Baca Juga: Antisipasi Gelombang Baru COVID-19, Indonesia Terima Lebih dari Tiga Juta Dosis Vaksin AstraZeneca

Kepala BIN Papua Brigjen I Gusti Putu Danny Nugraha Karya gugur saat terjadi baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang melakukan penghadangan, saat patroli Satgas BIN bersama dengan Satgas TNI dan Polri dalam perjalanan menuju Kampung Dambet, Beoga, Kabupaten Puncak, Papua.

Kehadiran Kabinda Papua di Kampung Dambet sebagai bagian observasi lapangan untuk mempercepat pemulihan keamanan pasca aksi brutal KKB di wilayah tersebut, sekaligus sebagai upaya untuk meningkatkan dukungan moril dan memberikan semangat kepada masyarakat yang selama ini terganggu.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: kemhan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x