Soal Kemunculan Baliho Puan Maharani di Jatim, Pengamat Politik Sebut Sebagai Pemanasan Pilpres 2024

- 13 Juni 2021, 14:30 WIB
Ketua DPP PDIP Bidang Politik dan Keamanan.
Ketua DPP PDIP Bidang Politik dan Keamanan. /Instagram @puanmaharaniri

Lingkar Madiun- Fenomena bermunculannya baliho bergambar Ketua DPR RI Puan Maharani di sejumlah titik di Jawa Timur (Jatim) mendapatkan respon dari pengamat politik asal Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Surokim Abdussalam.

Surrokim Abdussalam menilai bahwa kemunculan baliho bergambar Ketua DPR RI tersebut  sebagai tanda menuju bursa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Saya menganggapnya sebagai pemanasan dan ekspansi basis dukungan agar lebih dekat dengan pemilih nasional. Ya, semacam penguatan untuk kampanye udara,” ungkap Surrokim.

Baca Juga: Terlibat Perseteruan dengan Dewi Persik, Denny Darko Beberkan Resiko Settingan Denise Chariesta

Baliho-baliho tersebut berukuran besar dan bergambar dua foto Puan Maharani yang mengenakan baju merah dan berbaju hitam sedang bicara di podium. Selain itu terdapat pula kalimat pesan dari Presiden Ir.Soekarno yang berbunyi ‘Barang siapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam’.

Di Surabaya sendiri baliho tersebut terpasang di beberapa titik strategis, diantaranya di kawasan Jalan Pasar Kembang, Dukuh Kupang, Gunung Sari, Jemur Handayani, Karah Agung, Menur Pumpungan, Kendang Sari dan lainnya.

Baca Juga: Kurangnya Cairan di Aliran Darah Akan Menganggu Tubuh, Berikut Cara Menghentikan Kaki Kram di Malam Hari

Surrokim juga mengungkapkan bahwa upaya pemasangan baliho tersebut bisa diartikan sebagai ikhtiar untuk menguatkan basis dukungan internal di basis-basis PDI Perjuangan.

Menurutnya, Puan dan PDI Perjuangan memang sudah waktunya melakukan ekspansi di basis dukungan dan bukan lagi sekedar mengandalkan Jawa Tengah. Bahkan, ia menilai bahwa Jawa Timur dan Jawa Barat secara demografis juga sangat menentukan, maka harus mendapat perhatian dan diperkuat.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x