Kartu Prakerja Gelombang 11 Dibuka, Apa Itu Kartu Prakerja, Untuk Siapa, dan Berapa Insentifnya?

- 2 November 2020, 14:13 WIB
Kartu Pra Kerja
Kartu Pra Kerja /Jurnal Presisi//instagram@prakerja_go.id

LINGKAR MADIUN- Resmi dibuka pada tanggal 2 November 2020 Kartu Prakerja Gelombang ke-11. Namun ternyata masih banyak orang yang belum paham apa itu kartu prakerja, untuk siapa kartu prakerja itu, serta berapa banyak insentif yang akan didapatkan.

Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, serta pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Dengan adanya program ini pemerintah mengharapkan dapat memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia yang sesungguhnya ingin selalu meningkatkan kemampuannya.

Baca Juga: Gelombang 11 Kartu Prakerja Resmi Dibuka, Segera Login di kartuprakerja.go.id. Begini Caranya

Baca Juga: Turki Lanjutkan Penyelamatan, Total Korban Mencapai 81 Orang

Program Kartu Prakerja tersebut didesain sebagai sebuah produk dan dikemas sedemikian rupa agar memberikan nilai bagi pengguna sekaligus memberikan nilai bagi sektor swasta.

Jalan digital melalui marketplace dipilih untuk memudahkan pengguna mencari, membandingkan, memilih dan memberi evaluasi. Pemerintah berharap dengan cara ini, maka produk bisa terus diperbaiki, tumbuh dan relevan.

Program Kartu Prakerja ini merupakan salah satu wujud kerjasama pemerintah dan swasta dalam melayani masyarakat dengan semangat gotong royong demi SDM unggul, Indonesia maju.

Lalu, untuk siapakah Kartu Prakerja ini?

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x