Begini Kronologi Kecelakaan Raychan Adji, Pemain Muda Persikabo yang Meninggal Dunia

5 Januari 2022, 14:30 WIB
Begini kronologi kecelakaan Raychan Adji, pemain Persikabo yang meninggal dunia di usia muda. /Instagram Indosiar/

 

LINGKAR MADIUN – Raychan Adji, pemain Tira Persikabo dikabarkan meninggal dunia usai mengalami kecelakan mobil.

Kabar duka kembali menyelimuti dunia sepak bola di Indonesia.

Salah satu pemain muda Tira Persikabo, Raychan Adji meninggal dunia usai mengalami kecelakaan mobil.

Dilansir Lingkar Madiun dari Youtube Miftah’s TV, beberapa saksi menuturkan jika kecelakaan ini terjadi antara mobil Avanza dan truk trailer.

Baca Juga: Begini Hukum dan Cara Membayar Puasa Orang Meninggal, Buya Yahya: Dosa Bagi yang Melalaikan

Kecelakaan maut tersebut terjadi di Jalan Pantura Banyuwangi, tepatnya di wilayah Desa Bengkak, Kecamatan Wongsorejo.

Peristiwa ini terjadi Senin, 3 Januari 2022 sekitar pukul 3.30 WIB. Dua orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut.

Diketahui kedua korban adalah penumpang dan pengemudi mobil Avanza.

Baca Juga: 7 Negara Paling Kaya di Dunia, Pencapaian Perkapita Fantastis, Indonesia Salah Satunya?

Secara kronologi, truk trailer yang dikemudikan Widodo Andre Irawan, 31 tahun berjalan dari arah selatan.

Pada saat yang sama, dari utara melaju mobil Avanza. Mulanya mobil Avansa ingin mendahului kendaraan di depannya.

Karena jarak yang terlalu dekat sehingga pengemudi Avanza tidak bisa menghindar serta membentur bagian depan sebelah kanan truk trailer.

Baca Juga: Hampir jadi Perawan Tua! Inilah 7 Artis Bollywood yang Menikah meski Usia Tidak Muda Lagi

Kedua korban sempat mendapatkan perawatan namun nyawa keduanya tidak dapat diselematkan.

Berita duka ini juga dibenarkan oleh tim management Persikabo melalui unggahan Instagram resminya.

Dalam unggahan Instagram tersebut, tim Persikabo mengumumkan jika Raychan Adji dan salah seorang staff transportasi meninggal dunia.

Baca Juga: Sahabat Vanessa Angel Sebut Kuasa Hukum Doddy Sudrajat Mengundurkan Diri, Marissya Icha: Bang Sunan Mundur!

Diketahui jika Raychan tengah melakukan perjalanan menuju kota Bali. Namun naas belum sampai tempat tujuan kecelakaan menghentikannya.

Semoga kedua korban meninggal mendapatkan tempat terbaik dan diampuni segala kesalahan.

Serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran.***

Editor: Ninda Fatriani Santyra

Tags

Terkini

Terpopuler