3 Biru Jawa Kuasai Posisi Puncak Piala Presiden 2022, RANS Nusantara Membuat Kejutan Tak Terduga

- 24 Juni 2022, 13:35 WIB
Ilustrasi Piala Presiden 2022
Ilustrasi Piala Presiden 2022 /Tangkapan layar Instagram/ @pialapresiden

LINGKAR MADIUN- Piala Presiden 2022 hampir menyelesaiakn babak fase grup pekan ini. Namun, sudah beberapa tim yang sudah memastikan unutk lolos babak perempat final.

Empat tim telah melaju ke babak 8 besar antara lain  Persib Bandung, Bhayangkara FC, Arema FC dan PSM Makassar.

Sementara itu dua grup lagi belum mengirimkan perwakilannya yang lolos babak 8 besar karena menyisakan delapan laga di grup A dan B.

Persib Bandung dan Arema FC melaju dengan status juara grup dan PSM bersama Bhayangkara berstatus runner up.

Baca Juga: Demi Ciptakan Kualitas Guru Modern, Pemerintah Lakukan 3 Tahapan dalam Seleksi Calon ASN PPPK

Tentu dengan status juara grup Persib Bandung dan Arema FC mendapat kesempatan untuk berlaga di kandang sendiri.

Lalu, di grup A saat ini masih menyisakan beberapa lagi dan posisi puncak diduduki oleh PSIS Semarang dan runner up PSS Sleman.

Grup B yang tak disangka sangka sebelumnya Rans Nusantara FC mampu mengungguli tim yang telah lama berkiprah di Liga 1 .

Diikuti PS Barito Putera,  Borneo FC yang masih bersaing untuk tetap lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: 8 Lagu Kpop ini Terdengar Seperti Bukan Lagu Kpop, Ada Lagu dari Jaehyun NCT

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x