Pilkada Ponorogo 2020 : Paslon 1 Klaim Unggul 65,20 Persen, Sugiri Tunggu Keputusan KPU

- 10 Desember 2020, 14:31 WIB
 Ilustrasi Kotak Suara, Pilkada 2020 di Tengah Pandemi dilakukan dengan protokol kesehatan.*
Ilustrasi Kotak Suara, Pilkada 2020 di Tengah Pandemi dilakukan dengan protokol kesehatan.* /Pixabay/ Thor_deichmann/

 

LINGKAR MADIUN – Pada Pemilihan Kepala Daerah Ponorogo 2020 terdapat  dua pasangan calon, yakni pasangan calon nomor urut 1 Sugiri Sancoko- Lisdyarita diusung oleh PDIP, PAN, PPP, dan Partai Hanura dengan jumlah sembilan kursi DPRD Ponorogo.

Sedangkan pasangan calon nomor 2 petahana Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono diusung Partai Nasdem, PKB, Partai Gerindra, Partai Demokrat, Golkar, dan PKS dengan kekuatan 36 kursi legislatif

Terkait pelaksanaan Pilkada Ponorogo 2020 tersebut, terpantau berjalan lancar dengan pengamanan ketat personel Polres Ponorogo dan Kodim Ponorogo sesuai protokol kesehatan.

Baca Juga: Manfaat Dari Masker Tidur, Ternyata Bisa Mencegah Depresi dan Masih Banyak Lagi

Dari hasil perhitungan cepat sementara,  paslon nomor urut 1 Sugiri Sancoko- Lisdyarita mengklaim keunggulan atas Pilkada Ponorogo 2020 dan memperoleh sebanyak 65,20 persen suara. 

Paslon 1 menyatakan keunggulan tersebut berdasarkan hasil hitung cepat yang dilakukan oleh timnya yakni bersama para relawan, tim sukses, dan pengurus partai politik pendukung. 

Baca Juga: Peringatan Hari HAM Sedunia 2020, Jokowi: Masih Ada Masalah Kebebasan Beribadah di Beberapa Tempat

Sementara untuk pasangan Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono hanya meraih 34,80 persen suara.

Halaman:

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x