Cek Fakta: Megawati PDIP Nangis Ditangkap KPK Atas Tuduhan Ujaran Kebencian Partai Lain, Simak Begini Faktanya

- 6 Januari 2022, 08:05 WIB
Megawati Soekarnoputri.
Megawati Soekarnoputri. /Yoga mulyana /Instagram @ibumegawati

Video itu juga diberi judul dengan 'Tangis Nenek Pecah, Detik-detik KPK Lakukan Penangkapan'.

Namun sampai di akhir video tidak ada sama sekali berita mengenai penangkapan Megawati PDIP seperti yang tertera di judul.

Baca Juga: Bela Jokowi, Megawati Sampai Menangis dan Bilang Haters Pengecut

Video itu hanyalah kumpulan cuplikan pidato Megawati di depan kader PDI Perjuangan.

Megawati juga tidak melakukan ujaran kebencian terhadap partai lain seperti yang dituduhkan.

Bahkan video itu juga mengambil bahan video dari kanal MetroTV News dan TvOne News, serta mengubah pitch suara, sehingga bisa lolos dari inspeksi plagiat YouTube.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Dilarang Keluar Rumah Saat Maghrib, Simak Penjelasan Habib Ja’far

Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa video yang beredar di kanal Kabar Akurat adalah hoaks belaka alias kabar tidak benar.

Lagipula. KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) tidak memiliki wewenang dalam melakukan penangkapan atas ujaran kebencian.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Dilarang Keluar Rumah Saat Maghrib, Simak Penjelasan Habib Ja’far

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x