5 Tanda Yang Bisa Kamu Rasakan Jika Ada Hantu Di Sekitarmu, Salah Satunya Tercium Aroma Aneh

2 Desember 2020, 16:43 WIB
ilustrasi hantu /stefan keller/Pixabay/stefan keller

LINGKAR MADIUN - Situasi horor identik dengan gelap, remang-remang, merinding hingga memiliki firasat aneh seperti merasa diawasi.

Apakah hantu sedang mengikutimu? Bagaimana cara mengetahuinya? Untuk itu inilah 5 tanda yang bisa kamu rasakan ketika ada hantu disekitarmu.

1. Terjadi Perubahan Suhu yang Tidak Dapat Dijelaskan

Salah satu cara termudah untuk mengetahui apakah kamu sedang bersama hantu adalah dengan memperhatikan suhu.

Alasan untuk ini cukup jelas, hantu membutuhkan energi, dan ketika mereka disekitarmu, mereka akan menarik energi panas dari lingkungan.

Karenanya, kehadiran mereka secara langsung terkait dengan penurunan suhu yang tiba-tiba.

Baca Juga: Kemendikbud Luncurkan Pedoman Prokes COVID-19 dalam 77 Bahasa Daerah

Baca Juga: BTS Boleh Tunda Wajib Militer, Korsel Sahkan Aturan Terbaru untuk Band K-Pop

Baca Juga: Risma Terpilih sebagai Tokoh Pendidikan Kota Surabaya

2. Aroma yang Tidak Biasa

Salah satu cara paling umum untuk mengidentifikasi keberadaan hantu adalah melalui penciuman.

Aroma hantu biasanya akan agak familier, seperti parfum, cologne, atau aroma khas tembakau.

Namun terkadang, aroma ini sedikit kurang sedap, bau belerang juga dikaitkan dengan keberadaan hantu.

3. Benda Yang Bergerak Sendiri 

Pernahkah kamu mendengar seseorang menaiki/menuruni tangga padahal tidak ada orang di rumah, melihat pintu tiba-tiba terbuka, atau melihat foto tiba-tiba miring?

Pergeseran fisik yang tidak dapat dijelaskan inilah cara lain untuk mengidentifikasi hantu.

Baca Juga: Menlu Retno : Uni Eropa Diminta Adil Perlakukan Minyak Sawit Indonesia

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Yang Dipercaya Sebagai Pembawa Sial, Penghalang Rezeki Datang

4. Listrik Tiba-tiba Nyala-mati dengan Cepat

Jika hantu ingin menunjukkan keberadaannya, ia mungkin memutuskan untuk menyabotase listrik di rumahmu. Gangguan pada elektronik bisa menjadi cara hantu untuk menampakkan dirinya.

5. Hewan Peliharaan Melakukan Kontak Tidak terduga

Jika hewan peliharaanmu tertarik pada area tertentu di rumahmu atau menunjukkan reaksi terhadap apa yang tetap tak terlihat disekitarmu, kemungkinan mereka mendeteksi adanya hantu disekitarmu.

Hewan dapat menangkap suara, bau, dan penglihatan yang tidak dapat dideteksi oleh manusia.

Selain itu, anjing juga diketahui dapat meramalkan tsunami, tornado, dan fenomena alam lainnya yang akan terjadi. Jadi, tidak heran jika hewan peliharaan juga bisa merasakan kehadiran hantu.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Bustle

Tags

Terkini

Terpopuler