Dihujat Karena Undang Saipul Jamil, Trans TV Sampaikan Permohonan Maaf

6 September 2021, 20:11 WIB
Saipul Jamil /ist/

LINGKAR MADIUN – Dilaporkan bahwa stasiun televisi Trans TV menyampaikan permohonan maaf karena telah mengundang pedangdut Saipul Jamil untuk mengisi acara  ‘Kopi Viral‘.

Diketahui bahwa Saipul Jamil hadir setelah dinyatakan bebas dari hukuman kurungan 5 tahun penjara.

Saipul Jamil terbukti melakukan pelecehan seksual pada anak di bawah umur dan melakukan suap.

Baca Juga: Najwa Shihab Buka Suara Tentang Saipul Jamil, Bahas Bahaya Glorifikasi Pelecehan Seksual

Dalam unggahan akun resmi Instagram @transtv_corp, stasiun televisi tersebut mengaku telah menerima kritik dan masukan terkait mengundang Saipul Jamil dalam acaranya.

Kami menerima kritik dan masukan terkait program Kopi Viral yang tayang di TRANS TV pada hari Jumat, 3 September 2021 dengan bintang tamu Saipul Jamil,“ tulis Trans TV.

Baca Juga: Tak Terima Saipul Jamil Tampil di Televisi dan Youtube, Publik Indonesia Buat Petisi Pemboikotan

Melalui unggahan Instagram tersebut, Trans TV menyampaikan permohonan maaf dan berjanjanji akan melakukan evaluasi demi perbaikan kualitas tayangan Trans TV.

Kami mohon maaf atas tayangan tersebut. Hal ini menjadi perhatian khusus dan telah melakukan evaluasi menyeluruh untuk menjadi pembelajaran dan perbaikan ke depannya. Terima kasih atas perhatiannya,“ lanjut caption tersebut.

Baca Juga: Raffi Ahmad Rela Mati Dahului Nagita Slavina, Raffi: Gue Nggak Bisa Hidup Tanpa Nagita

Dilaporkan LINGKAR MADIUN, selain hadir di acara Kopi Viral, Saipul Jamil juga hadir sebagai bintang tamu di acara BTS Trans 7.

Setelah kedua acara tersebut mengudara, masyarakat Indonesia langsung bereaksi akan kehadiran Saipul Jamil di stasiun tersebut.

Kedua acara tersebut mendapatkan kritikan pedas dan hujatan dari netizen.

Baca Juga: Netizen Geram Saipul Jamil Disambut Bak Pahlawan, Netizen: Dia Itu Mantan Napi Pencabulan Anak Di Bawah Umur

Tak lama kemudian, muncul petisi untuk memboikot Saipul Jamil yang dibuat di situs pengumpulan petisi change.org.

Bahkan, petisi boikot Saipul Jamil tersebut sudah mendapat lebih dari 300 ribu tanda tangan.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler